SuaraBekaci.id - Skuat PCB Persipasi yang baru lolos ke Liga 3 Nasional saat ini tengah menjalani sesi pemusatan latihan (TC) di Subang, Jawa Barat.
Pemusatan latihan tim yang diperkuat oleh Vieri Donny Ariyanto dan Totti Raka Siri itu sudah berlangsung sejak Selasa (11/1/2022).
Di hari kedua TC, Rabu (12/1), skuat PCB Persipasi melakukan sejumlah sesi latihan, salah satunya berlari di area perkebunan teh di daerah Subang, Jawa Barat.
Pada sesi latihan tersebut, sejumlah pemain PCB Persipasi sangat bersemangat, termasuk dua pemain yang sempat jadi sorotan publik yakni Vieri Donny Ariyanto dan Totti Raka Siri.
Di live Instagram akun PCB Persipasi, Totti sempat meminta doa kepada masyarakat Bekasi. "Doakan agar PCB Persipasi bisa lolos ke Liga 2 untuk membuat bangga kota Bekasi," ucap Totti.
Nama Totti dan Vieri beberapa waktu lalu sempat jadi sorotan pencinta publik sepak bola nasional. Tentu saja karena nama keduanya yang sama dengan legenda sepak bola Italia.
Selain nama keduanya, pemain PCB Persipasi yang jadi sorotan ialah Zidane Pramudya Afandi. Ketiga pemain ini saat derbi Bekasi mealwan Persikasi pada Desember lalu turun sebagai starting XI.
PCB Persipasi saat ini dilatih oleh Maman Suryaman, salah satu pemain di Timnas Indonesia di Sea Games 1991. Polesan Maman sebagai pelatih PCB Persipasi terbilang tokcer.
Bersama Persikasi, PCB Persipasi sama-sama akan tampil di Liga 3 nasional 2021-2022.
Baca Juga: Angin Kencang Bubarkan Hajatan, Warganet Salfok ke Satu Sosok
PCB Persipasi dan Persikasi merupakan menjadi wakil dari Liga 3 Jawa Barat bersama dengan empat tim lainnya yaitu Persikab Bandung, Bandung United, PSGC Ciamis dan Citeureup Raya Bogor.
Di putaran nasional yang akan berlangsung Januari ini, PCB Persipasi dan Persikasi akan bersaing dengan 62 tim lainnya untuk memperebutkan 8 tiket promosi ke Liga 2 2022.
Pada musim ini, kedua tim asal Bekasi Raya menjalani debut di putaran nasional Liga 3. Sebelumnya di Liga 3 2019, keduanya terhenti di putaran kedua regional Jawa. Persikasi kalah dari Persibas Banyumas sedangkan PCB ditaklukan PSKC Cimahi.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan