SuaraBekaci.id - Acara hajatan harus bubar akibat angin kencang yang menerpa, Selasa ( 11/1/2022).
Dalam unggahan video Tiktok akun @tayo_net yang beredar acara hajatan yang digelar di salah satu perkampungan itu memang hampir seluruh tenda hajat berada di area luar dekat dengan kebun warga.
Tenda indah berwarna kombinasi putih kuning yang berdiri kokoh dengan hiasan cantik itu tiba tiba tergoyangkan oleh angin yang terus berhembus semakin kencang.
Guncangan angin kencang kian membesar dan terbangkan apa saja di sekitarnya, bahkan tenda bagian atas pun menjadi beterbangan tiada arah hingga pohon yang berdiri tepat didepan pintu masuk tenda roboh seketika.
Para warga yang tadinya berdiam didalam menikmati sajian pernikahan sontak langsung bubar berlarian kalang kabut menyeruak keluar dari tenda.
Mereka berebut berlarian keluar berusaha menyelamatkan diri dan berlindung ke tempat yang lebih aman.
" Allahu akbar.... Allahuakbar, " teriak warga saling bersahutan mengumandangkan takbir.
Warganet yang melihat keosnya para tamu undangan justru gagal fokus saat melihat satu pemandangan spontan tak biasa yang dilakukan salah seorang tamu.
Dari cuplikan tersebut diantaranya banyaknya warga yang berlarian, terdapat salah seorang tamu yang mengenakan batik berlari masih dengan membawa piring putih sajian ditangan.
Baca Juga: Hujan Lebat Dan Angin Kencang Masih Diprediksi Terjadi di Bali Hari Ini
Tindakan spontan tamu inilah yang mengundang reaksi warganet hingga memenuhi kolom komentar.
" Salpok sama bapak bapak dalam keadaan genting masih bawa bawa piring makanan, " komen akun @Yenn***.
" Sempet sempetnya lari bawa makanan, " timpal akun @afniza***.
" Itu si bapak tanggung kali makannya belum habis, " sahut akun @Chy***.
" Astagfirullah, cuman saya fokus di bapak bapak yang lari masih inget sama nasinya, " Panj****.
Musibah yang menimpa pemilik hajatan tersebut kemudian ada juga yang mengkaitkannya dengan kisah sang mantan.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
Harga Minyak Anjlok! Pernyataan Trump Soal Minyak Venezuela Picu Kekhawatiran Surplus Global
-
5 HP Infinix RAM 8 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Mulai 1 Jutaan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
Terkini
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api