SuaraBekaci.id - Setara Institute merilis data terbaru terkait kota paling toleran di Indonesia. Dari data terbaru itu, Bekasi jadi kota nomor dua paling toleran d Indonesia.
Dari indeks yang dikeluarkan oleh Setara Institute, di tahun 2023, Kota Bekasi meraih indeks skor sebesar 6.460. Di atas kota Bekasi, ada Singkawang dengan indeks 6.500.
Sementara di bawah Bekasi, ada kota Salatiga, Manado, Semarang, Magelang, Kediri, Sukabumi, Kupang dan Surakarta. Pada tahun 2022, kota Bekasi menurut data Setara Institute berada di posisi ketiga kota paling toleran di Indonesia.
Terkait catatan ini, Pj Wali Kota Bekasi, Raden Gani Muhammad mengaku sangat bersyukur. Ia pun sangat bangga kota Bekasi jadi nomor dua kota paling toleran di Indonesia.
Baca Juga: 4 Kali Masuk Bui, Pelaku Curanmor di Bekasi: InsyaAllah Kalau Bebas Mau Berubah
“Alhamdulillah kami sangat berbangga sekali bahwa Kota Bekasi tak hentinya meraih indeks kota toleran dari setiap tahunnya dan sekarang ini kami mendapatkan peringkat kedua dari 10 kota se-Indonesia,” jelas Gani seperti dikutip dari Bekasi24jam.com--jaringan Suara.com, Rabu (31/1).
Ditegaskan Gani, Kota Bekasi merupakan kota yang inklusif dan tidak pernah memandang suku, ras serta agama.
“Kota Bekasi tetap melakukan hal yang tidak membeda-bedakan bahwa Kota Bekasi tetap memegang teguh unsur Kebhinekaan Tunggal Ika,” ucapnya.
Arti toleran versi SETARA sendiri adalah kota yang memiliki visi dan rencana pembangunan inklusif, regulasi yang kondusif bagi praktik dan promosi toleransi, kepemimpinan yang progresif bagi praktik dan promosi toleransi, tingkat intoleransi dan pelanggaran kebebasan beragama/berkeyakinan rendah, dan upaya berkelanjutan dalam mengelola keberagaman dan inklusi sosial.
Berikut 10 kota paling toleran se-Indonesia:
Baca Juga: Hujan Guyur Bekasi Sejak Kemarin Malam, Wilayah Pondok Ungu Diterjang Banjir
1.Kota Singkawang: skor 6.500
2. Kota Bekasi: skor 6.460
3. Kota Salatiga: skor 6.450
4. Kota Manado: skor 6.400
5. Kota Semarang: skor 6.230
6. Kota Magelang: skor 6.220
7. Kota Kediri: skor 6.073
8. Kota Sukabumi: skot 5.997
9. Kota Kupang: skor 5.953
10. Kota Surakarta: skor 5.800
Berita Terkait
-
Pagar Laut Disebut Dibangun Sejak Rezim Sebelum Prabowo, Pemerintah Didesak Fokus Pembangunan Berbasis Lingkungan
-
DPR Bakal Ungkap Dalang di Balik Pagar Laut: Jangan Bilang Ruang Laut Ini Milik Tuhan
-
Ini Dia Penampakan Pagar Laut di Bekasi yang Menuai Polemik
-
Selidiki Pihak yang Tanggungjawab Atas Pemagaran Laut, DPR: Kita Takut Salah Panggil
-
Pagar Laut di Perairan Pesisir Utara Bekasi Ternyata Proyek Bikinan Pemerintah
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
-
Maksimalkan MBG di Kaltim, Pengamat Ekonomi: Pangkas Uang Makan dan Gaji Pejabat!
Terkini
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan
-
Pagar Laut Misterius di Bekasi Ganggu Rezeki Nelayan, Pemprov Jabar Klaim Begini
-
Tuntut Pembunuh Suaminya Dihukum Berat, Istri Sandy Permana: Nyawa Dibayar Nyawa
-
Pelajar SMP di Bekasi Jadi Korban Penipuan Uang Palsu Lewat Facebook, Dapat Upah Rp50 Ribu