SuaraBekaci.id - PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) buka suara soal sejumlah warga Bekasi yang mengeluhkan adanya bau menyengat seperti gas bocor, sejak Jumat (18/4/2025) malam.
Area Head PGN Bekasi, Maisalina, memastikan bedasarkan pengecekan tim di lapangan, bau seperti gas yang tercium di sejumlah wilayah Bekasi bukan berasal dari kebocoran gas.
“Kami sudah lakukan pengecekan di seluruh jaringan, hasilnya tidak ditemukan adanya kebocoran," kata Maisalina dalam keterangan, Sabtu (19/4/2025)
Dia menyampaikan bahwa saat ini bau gas yang dikeluhkan warga sudah tidak lagi tercium. Meski begitu, Maisalina mengatakan pihaknya tetap melakukan pemantauan ketat demi menjaga keamanan masyarakat dan pelanggan gas bumi.
"Berdasarkan pantauan tim PGN bersama masyarakat sekitar, bau yang sebelumnya sempat diduga berasal dari bau gas, saat ini sudah tidak tercium,” jelasnya.
PGN juga mengimbau masyarakat segera melapor ke Contact Center 135 jika mencium bau gas atau mencurigai kondisi tidak normal di sekitar jaringan.
“Keselamatan dan keandalan infrastruktur menjadi prioritas kami dalam menjaga pasokan energi bagi masyarakat,” tutupnya.
Sebelumnya, keluhan warga yang mencium aroma menyengat seperti gas bocor ramai diperbincangkan melalui media sosial.
Pada media sosial X, sejumlah netizen mempertanyakan sumber bau gas tersebut. Bau yang tergiur begitu menyengat hingga ada yang mengaku tak bisa tidur lantaran hal tersebut.
Baca Juga: Ada Apa di Bekasi? Bau Aneh Bikin Geger, Tri Adhianto Buka Suara
“Ini Bekasi kenapa bau gas sih? Pusing banget gak bisa tidur,” tulis akun X @dinamamaliaa.
Seorang warga asal Mustikajaya, Sintia, juga mengaku dirinya sempat berusaha mencium bau gas terserbut. Ia bahkan sempat mengira bahwa asal bau tersebut dari gas elpiji miliknya.
"Bau gas semalam, kirain dari gas di rumah ternyata bukan," Kata Sintia.
Bau Menyengat Dirasakan Warga Bekasi
Warga Bekasi dihebohkan dengan adanya bau menyengat menyerupai gas bocor pada Jumat (18/4/2025) malam. Peristiwa tersebut ramai diperbincangkan warga melalui media sosial.
Pada media sosial X, sejumlah netizen mempertanyakan sumber bau gas tersebut. Bau yang tercium begitu menyengat hingga ada yang mengaku tak bisa tidur lantaran hal tersebut.
Berita Terkait
-
Ada Apa di Bekasi? Bau Aneh Bikin Geger, Tri Adhianto Buka Suara
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
Perang Tarif AS-China, Guru Besar Binus Bekasi: Dunia Pendidikan Harus Lebih Adaptif
-
Satpam RS Mitra Keluarga Bekasi Dianiaya Secara Brutal, Ini Ancaman Hukuman untuk Tersangka
-
Viral Dua Preman Ngamuk di Pasar Baru Bekasi, Pelaku Positif Sabu-sabu
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi