SuaraBekaci.id - Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Bekasi nomor urut satu, Heri Koswara - Sholihin menjanjikan program pelatihan untuk pegiat usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) jika berhasil menang dalam Pilkada Kota Bekasi tahun 2024.
Hal itu disampaikan Heri Koswara saat berkampanye di Kelurahan Cimuning, Kecamatan Mustikajaya, Kota Bekasi pada Rabu (2/10/2024).
Heri mengatakan, belakangan banyak pelaku UMKM yang terkendala biaya produksi dan sebagainya hingga akhirnya terpaksa mengajukan pinjaman online.
"Pemilik UMKM ini harus meminjam dari pinjol, rentenir. Ini mencekik sesungguhnya, karena pinjamannya tidak seberapa, nilai turunannya (bunga pinjaman) berlipat ganda," kata Heri.
Heri menilai, mengajukan pinjaman online seringnya bukan menjadi sebuah solusi justru menambah masalah baru.
Oleh karena itu, ia dan Sholihin berjanji akan membuat program pelatihan untuk pelaku UMKM, agar mereka bisa mencari solusi dari setiap permasalahannya.
"Maka salah satu program kami nanti untuk UMKM, di samping kami berikan akses modal kepada para pengiat UMKM, mereka akan kami berikan pelatihan," ujarnya.
Salah satu program yang akan diberikan yakni pelatihan pemanfaatan media sosial sebagai sarana pemasaran bagi pelaku UMKM.
Ia berharap, melalui program tersebut pelaku UMKM di Kota Bekasi bisa naik kelas dan menghasilkan produk yang inovatif.
Baca Juga: Korban Asusila Guru Ngaji di Bekasi Bertambah, Santriwati 13 Tahun Dinikahi Pelaku
"Kami berikan pelatihan agar mereka bisa naik kelas sehingga mereka bisa memproduksi apa pun (produknya), apakah itu makanan dan sebagainya, bisa lebih banyak hasil produksinya dibandingkan sebelum mereka menggunakan media sosial," tandas Heri.
Berita Terkait
-
Korban Asusila Guru Ngaji di Bekasi Bertambah, Santriwati 13 Tahun Dinikahi Pelaku
-
Warga Gagalkan Bandit Ganjal ATM di Bekasi, Pelaku Pakai Tusuk Gigi dan Cotton Bud
-
Suara Minoritas Jadi Incaran Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi
-
Aksi Cabul Ayah dan Anak kepada Santriwati di Bekasi Dilakukan Sejak 2020
-
Sat Set Maling di Kayuringin: Beraksi 15 Menit, 200 Gram Emas dan Uang Rp350 Juta Raib
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang