SuaraBekaci.id - Tiga pasangan calon (paslon) yang mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kota Bekasi, yakni Heri Koswara-Sholihin, Uu Saeful Mikdar-Nurul Sumarheni dan Tri Adhianto-Harris Bobihoe, saling mengucapkan hal ini saat mengikuti deklarasi kampanye damai.
Deklarasi kampanye damai digelar di Alun-alun M. Hasibuan Kota Bekasi pada Rabu (25/9/2024) pagi. Dalam agenda tersebut, ke-tiga paslon sama-sama membaca naskah deklarasi yang dipimpin oleh Ketua KPU Kota Bekasi, Ali Syaifa.
"Kami cagub dan wakil gubernur partai pengusung beserta tim kampanye dan para pendukung berjanji," kata Ali kemudian diikuti para paslon.
Poin pertama dalam naskah deklarasi menyatakan bahwa peserta pilkada harus mewujudkan pemilu dengan jujur dan adil. Kemudian, para paslon diminta melaksanakan pemilu dengan damai dan tanpa politik uang.
"Satu, mewujudkan pemilihan yang langsung umum bebas rahasia jujur dan adil," ujarnya.
"Dua, melaksanakan kampanye pemilihan yang aman tertib dan damai berintegritas tanpa hoaks tanpa politisasi sara dan tanpa politik uang," sambung Ali.
Terkahir, selama kampanye para paslon Pilkada juga diharuskan mematuhi peraturan perundangan-undangan.
"Tiga, melaksanakan kampanye pemilihan berdasarkan peraturan undang-undang yang berlaku," tuturnya.
Pantauan SuaraBekaci.id di lokasi, deklarasi kampanye damai tak hanya dihadiri oleh penyelenggara acara dan ketiga paslon. Melainkan, para pendukung dari masing-masing paslon pun turut hadir.
Baca Juga: Kasus Intoleran ASN Kota Bekasi Berakhir Damai, PJ Walkot: Tidak Sepenuhnya Salah Masriwati
Jumlah para pendukung yang hadir pun diperkirakan mencapai ribuan orang. Masing-masing pendukung mengenakan atribut yang berbeda-beda sesuai dengan paslon yang didukungnya.
Calon wali kota Bekasi nomor urut 1, Heri Koswara mengatakan, sebagai salah satu peserta Pilkada, dalam agenda ini ribuan pendukungnya turut hadir untuk memberikan dukungan kepadanya dan Sholihin.
“Masa partai dan simpul relawan yang konfirmasi (hadir) ada 1.800,” kata Heri.
Berikut isi deklarasi kampanye damai di Kota Bekasi:
Naskah Deklarasi Pemilihan Tahun 2024
Kami, Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota, Partai Politik Pengusul Beserta Tim Kampanye Dan Pendukung Berjanji
Tag
Berita Terkait
-
Kasus Intoleran ASN Kota Bekasi Berakhir Damai, PJ Walkot: Tidak Sepenuhnya Salah Masriwati
-
Saksi Mata Ungkap Detik-detik Seorang Ibu Jatuh Tertiup Angin Kencang di Bekasi
-
Hujan Deras dan Angin Kencang Hancurkan Lapak UMKM di Bekasi, Saksi: Kirain Mau Kiamat
-
Viral Dugaan Aksi Intoleran ASN Kota Bekasi, PJ Walkot Bakal Sanksi Pelaku
-
Bakal Lawan Koalisi Gemuk, Heri-Sholihin Targetkan 60 Persen Suara di Pilkada Kota Bekasi
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang