SuaraBekaci.id - Polisi tengah melakukan pengejaran terhadap asisten rumah tangga (ART) berinisial E (35) yang diduga membawa kabur brankas majikannya berisi perhiasan dan mata uang asing.
Peristiwa ini menimpa warga Harapan Indah, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, pada Rabu (28/8/2024) lalu.
“Pelaku saat ini masih kita lakukan pengejaran, tim lapangan masih mengejar dan melakukan penyelidikan,” kata Kanit Reskrim Polsek Medan Satria, Iptu Ali Imron, Selasa (17/9/2024).
Ali menjelaskan, E diduga membawa kabur brankas yang berada di kamar majikannya dengan cara menutupinya dengan sebuah bed cover.
Baca Juga: Potret ART Diduga Curi Brankas Majikan di Bekasi: Kerap Flexing bak Sosialita
“Pencuriannya itu memang benar brankas itu di bawah, dilipat dengan menggunakan bed cover,” ujarnya.
Brankas berukuran medium itu diperkirakan beratnya mencapai 5 kilogram. Sehingga, brankas tersebut pun bisa dengan mudah dibawa oleh seorang diri.
“Bukan brankas yang ditaruh di atas gitu, (brankas yang dicuri) tinggal kita nenteng kalau mau dibawa bener-bener tinggal ditenteng,” tuturnya.
Ali menyebut pihaknya telah memeriksa sejumlah saksi di antaranta korban dan suami korban, satpam komplek, dan ART tetangga. Selain itu, pihaknya juga telah mengamankan barang bukti berupa CCTV.
“Sementara CCTV masih kita analisis, ini juga untuk terkait pergerakannya si pelakunya dari mana, arah ke mana, naik apa, lagi kita dalami,” tandas Ali.
Baca Juga: ART Gondol Brangkas Majikan di Medan Satria, Korban Merugi Rp400 Juta
Sebelumnya, sang majikan atau korban bernama Henny Kusuma (51) menceritakan bahwa peristiwa dugaan pencurian brankas ini terjadi pada Rabu (28/8/2024) siang lalu.
Saat itu, Henny yang sedang berada di tempatnya bekerja tiba-tiba dihubungi suaminya yang memberitahu bahwa E tak kunjung kembali ke rumah usai sebelumnya izin ke pasar.
Berdasarkan, informasi dari satpam rumahnya, E kabarnya pulang kampung karena ada keluarganya meninggal dunia. Di hari itu juga, suami Henny menyadari bahwa brankas berukuran medium di rumahnya hilang.
Brankas itu berisi perhiasan Berlian dan mata uang asing milik korban senilai Rp400 juta. Atas hal tersebut, peristiwa ini pun telah dilaporkan korban ke Polsek Medan Satria.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
Dihadapan Polisi, Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT, Vario, dan Scoopy Tak Mudah Dicuri
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
-
Aiptu Wiratama Ditembak saat Kejar Pencuri Motor, Satu Pelaku Dilumpuhkan di Merak
-
Tegang! Detik-detik Polisi Tangkap Komplotan Maling di Cengkareng, Iptu Wiratama Terkapar Didor Penjahat
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Penampakan Warung Kelontong Tempat Jualan Obat Terlarang di Bekasi
-
5 Hari Banjir Rob Rendam Desa Hurip Jaya Bekasi: 320 KK Jadi Korban
-
Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum
-
Geger Kapal Tongkang Nyangkut di Jembatan CBL Tambun, Begini Kronologisnya
-
Janjikan Pemerintah Bersih, Heri-Sholihin: Tak Ada Transaksional Mutasi ASN