SuaraBekaci.id - Siswi SMP asal Bekasi bernama Fitri Rahmadani (15) dilaporkan hilang sejak sepekan tepatnya Kamis (18/7/2024). Terakhir, korban pamit kepada keluarganya hendak berangkat sekolah.
“Anaknya gak pulang dari hari Kamis kemarin (minggu lalu). Paginya masih berangkat sekolah ikut belajar, nas pas pulang gak pulang ke rumah,” kata kakak korban Maya, Jumat (26/7/2024).
Maya mengatakan, dirinya sudah menanyakan keberadaan adiknya kepada sekolah dan rekan-rekan korban, namun tak ada satu pun yang melihat adiknya.
“Sudah, pihak sekolah sudah ditanyakan, teman terdekat juga sudah, cuman enggak ada yang tahu," ujarnya.
Dia mengungkap, adik perempuannya itu memang merupakan sosok yang pendiam dan tertutup baik dengan keluarga maupun lingkungan pertemanannya.
Hal tersebut diakui Maya menjadi salah satu kesulitan pihak keluarga menemukan korban.
“Iya bingung. Dia pendiam banget gak terbuka ke keluarga, sama temenya di sekolah juga pendiam. Gak ada temenya, gak ada yang dekat sama dia,” ucap Maya.
Namun, berdasarkan informasi yang diterima keluarga dari orang sekitar, diduga korban sedang dekat dengan seorang pria.
“Ada yang bilang lagi deket sama cowo, kita juga gak tahu, orang dekat di sekolah juga gak tahu. Jadi bener2 pendiam gitu,” tuturnya.
Baca Juga: Ngeri! Petugas Letuskan Senjata ke Udara, Pelaku Tawuran di Bekasi Tantang dengan Sajam
Maya mengatakan, kini kasus kehilangan terhadap adiknya telah dilaporkan ke pihak kepolisian sejak 20 Juli 2024.
Ciri-ciri Fitri Rahmadani memiliki kulit sawo matang dengan tinggi sekitar 155 cm, terakhir kali menggunakan seragam sekolah. Keluarga korban berpesan siapapun yang menerima informasi terkait Fitri bisa menghubungi nomor ponsel berikut 0895321210254.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Ngeri! Petugas Letuskan Senjata ke Udara, Pelaku Tawuran di Bekasi Tantang dengan Sajam
-
Pesan Terakhir Petugas TPST Bantargebang ke Istri Sebelum Ditemukan Tewas: Jangan Terlibat Pinjol
-
Update Kasus Pembunuhan Petugas TPST Bantargebang: Teman Dekat Korban Diduga Pelaku
-
PAN Kasih Surat Rekomendasi untuk Heri Koswara-Gus Sholihin Tarung di Pilkada Kota Bekasi
-
Panas! Jelang Pilkada 2024, DPD PAN Kota Bekasi Terbelah?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan