SuaraBekaci.id - Gudang parabotan yang berada di Jalan Tugu RT02/RW08, Kelurahan Jatikramat, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, dilanda kebakaran pada Rabu (3/7/2024). Lima orang tewas dalam insiden tersebut.
Kabid Pemadam dan Penyelamatan Disdamkarmat Kota Bekasi, Namar Naris mengatakan, lima orang tewas ditemukan di kamar mandi.
“5 orang yg terjebak di kamar mandi ini ada satu laki-laki dan empat perempuan,” kata Namar di lokasi.
Namar menyebut, kondisi kelima korban saat ditemukan nampak bertumpuk. Selain itu, dua korban yang merupakan ayah dan anak ditemukan tewas dalam kondisi berpelukan.
“(Kondisi kelima korban) bertumpuk, karena saya tadi masuk ke dalam ada yang duduk, ada yang berpelukan sama anaknya,” ujarnya.
Dia menduga, kelima korban tewas akibat terlalu banyak menghirup asap. Kini, 5 korban yang dinyatakan meninggal dunia telah dibawa ke RSUD Kota Bekasi.
“Saya lihat tidak terbakar karena bajunya masih ada, tapi karena terlalu banyak menghirup asap,” ucapnya.
Salah satu karyawan bernama Dani mengungkap, satu keluarga yang terjebak di lokasi kejadian di antaranya suami, istri dan dua anak serta satu kerabat dari anak. Mereka adalah pemilik gudang yang terbakar.
"Lima orang terjebak. Bos udah bangun tapi enggak bisa keluar. Kalau kami karyawan posisinya kan di depan," kata Dani di lokasi.
Baca Juga: Breaking News! Gudang Perabot di Jatiasih Kebakaran: 5 Orang Terjebak
Dani mengatakan, dirinya menyadari adanya kebakaran setelah mendengar teriakkan dari warga. Saat itu, ia sempat mencoba menyelamati satu keluarga yang terjebak namun api terlanjur membesar.
"Saya dengar ada teriakkan, udah sempat ambil air pakai ember tapi mau maju udah enggak bisa," ucapnya.
Adapun, insiden kebakaran ini terjadi sekira pukul 07.00 WIB. Lima karyawan gudang yang mengetahui adanya api membesar berhasil menyelamatkan diri.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Breaking News! Gudang Perabot di Jatiasih Kebakaran: 5 Orang Terjebak
-
Tetangga Ungkap Sifat Asli Wanita Hamil yang Dibunuh Suami Pegawai PT KAI
-
Geger Pegawai PT KAI Bunuh Istri, Keluarga Korban Ungkap Fakta Memilukan
-
Survei SMRC: Elektabilitas Mas Tri Bikin yang Lain Ketinggalan, M2 Tempel Heri Koswara
-
Bejat! Konten Asusila Bocah Laki-laki di Bekasi Diduga Dijual Bebas Pelaku
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee