SuaraBekaci.id - Sejumlah daerah di Kota Bekasi, Jawa Barat diguyur hujan pada Jum'at (7/10/2022) siang sekitar pukul 14.00 WIB. Hujan deras dari siang hingga sore mengakibatkan beberapa ruas jalan tergenang air. Hal ini membuat kemacetan panjang di jalan Ahmad Yani Bekasi.
Pantauan SuaraBekaci.id, kemacetan terjadi hingga 3 Km dari pusat perbelanjaan Mall Mega Bekasi hingga area Sumarecon Mall Bekasi sekitar pukul 16.00.
Buntut dari kemacetan tersebut juga disebabkan karena genangan air di kolong putaran balik (U-Turn) kendaraan jalan Ahmad Yani, samping apertemen Mutiara Bekasi.
Kepala tim Unit Reaksi Cepat (URC) sumber daya air Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Herman menyebut genangan air disebabkan pompa utama dititik U-turn tidak berfungsi.
"Terkendala tadi karena memang ada kelistrikan kita tadi mati terus sekarang kita bantu dengan pompa apung," ucap Herman.
Akan hal tersebut timnya mengganti sementara pompa utama dengan pompa apung yang disiapkan pihaknya, "pompa apung 2," tambah Herman.
Herman menyebut bahwa pompa utama di titik U-turn bekerja secara otomatis jika ketinggian air sudah melebihi batas tertentu.
"Iya, bisanya berfungsi otomatis, secara otomatis pada saat air naik, alatnya naik ikut ngalir," ujarnya
Herman menambahkan ketinggian banjir titik U-turn jalan Ahmad Yani mencapai 50 centimeter.
Baca Juga: Polisi: Gangguan Arus Lalu Lintas Akibat Banjir di Exit Tol Bekasi Barat
Petugas DBMSDA yang bertugas dititik U-turn jalan Ahmad Yani berhasil menurunkan debit air pada pukul 18.00 Wib. "Kecepatan pompa apung kita, kita tadi setengah jam udah surut ketinggian 50 cm," katanya.
Setelah itu, arus lalu lintas di Jalan Ahmad Yani berangsur normal.
Sementara, Badan Penanggulangan Bencana Daera (BPBD) Kota Bekasi mencatat terdapat 16 titik banjir yang tersebar di tujuh kecamatan.
"Kecamatan Mustika Jaya dua titik, Jatiasih empat titik, Rawa lumbu empat titik, Bekasi Selatan dua titik, Bantar Gebang satu titik, Bekasi Barat dua titik, Pondok Gede satu titik," kata Kasie Rehabilitasi dan Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi Idham Khalid saat dikonfirmasi, Jumat (7/10/2022).
Laporan sementara kejadian BPBD Kota Bekasi Jum'at 7 Oktober 2022:
1. Mustika Jaya.
-Kel. Mustika Sari, Perum Mayang Pratama -+ 40 CM.
-Cimuning, Perum Kota Baru -+ 60 CM - 80 CM.
Tag
Berita Terkait
-
Polisi: Gangguan Arus Lalu Lintas Akibat Banjir di Exit Tol Bekasi Barat
-
Bekasi Siapkan Skema Jaga Harga Komoditas Bahan Kebutuhan Pokok Masyarakat
-
Info BMKG Hari Ini: Potensi Hujan Petir dan Angin Kencang di Jakarta
-
Doa Aremania, Bonek, Viking, Jakmania di Bekasi untuk Korban Tragedi Kanjuruhan
-
Kilas Kriminal Bekasi: Penangkapan Kompolotan Begal Sadis, Aksi Remaja Pelaku Tawuran di Pondok Gede
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee
-
KPK Panggil Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi