Deretan Legenda Timnas Indonesia Asal Bekasi, Satu Pemain Pernah Bikin Repot Diego Maradona

Jauh sebelum FC Bekasi City lahir, Bekasi sudah pernah munculkan sejumlah talenta berbakat di lapangan hijau.

Galih Prasetyo
Rabu, 15 November 2023 | 21:00 WIB
Deretan Legenda Timnas Indonesia Asal Bekasi, Satu Pemain Pernah Bikin Repot Diego Maradona
Para penggemar berkumpul dan menangis di luar kamar jenazah tempat jasad mendiang bintang sepak bola Argentina Diego Maradona di San Fernando, Buenos Aires, Argentina, Rabu (25/11). Maradona tutup usia pada Rabu (25/11/2020) malam WIB. The Golden Boy meninggal dunia di usia 60 tahun akibat serangan jantung. Semenjak gantung sepatu sebagai pemain, Maradona memang lumayan akrab dengan masalah kesehatan. Pada 2004 silam, The Golden Boy sempat dilarikan ke rumah sakit lantaran penyakit jantung dan pernapasan parah. Pada Januari 2019 lalu, Maradona juga sempat dirawat di rumah sakit akibat pendarahan internal di perut. Dan yang teranyar adalah awal bulan ini, di mana sang legenda mengalami pembekuan darah di otak. [RONALDO SCHEMIDT / AFP]

Cukup lama Nur Alim jadi palang pintu pertahanan Persija. Baru pada 2003, ia kemudian pindah ke Pelita KS. Di level klub, Nur Alim banyak persembahkan gelar, salah satunya membawa Mastrans meraih gelar juara Liga Indonesia 1995/96 setelah kalahkan PSM di partai final.

Di level Timnas Indonesia, Nur Alim tercatat bermain sebanyak 50 caps. Nur Alim muncul di Timnas Indonesia di era Pra Piala Asia 1992. Saat itu, Timnas Indonesia dihuni nama besar seperti Robbie Darwis, Sudirman, Fakhri Husaini dan Ansyari Lubis.

Nur Alim setelah pensiun sempat menjadi tenaga honorer di Pemkot Bekasi. Bekerja kurang lebih 15 tahun, si Jabrik sempat menjadi wirausaha.

Umar Alatas

Baca Juga:Demam Piala Dunia U-17 2023 di Kampung Asem, Bekasi Utara: Demi Timnas Indonesia Juara

Selanjutnya ada nama Umar Alatas. Bagi pendukung Persija, Jakmania, Umar adalah salah satu legenda. Umar Alatas juga orang asli Bekasi meski memiliki darah keturunan Arab.

Umar Alatas merupakan mantan kapten Persija di era 80-an. Sebelum gabung ke Persija, Umar seperti dikutip dari Jacatra.net, merupakan pemain binaan klub Jayakarta dan berposisi sebagai bek tengah.

Pada 2002, Umar Alatas bersama Tias Tono Taufik menjadi bagian tim kepelatihan Persipasi Bekasi untuk bersaing di Liga 3 Seri 1 Jawa Barat. Sebelumnya pada 2020, Umar juga menjadi pelatih tim Piala Soeratin Bekasi U-16.

Nus Lengkoan

Lalu ada nama Nus Lengkoan. Ia memang bukan lahir di Bekasi, namun namanya dianggap sebagai legenda sepak bola Bekasi. Nus adalah gelandang jangkar Timnas Indonesia era 70-an kelahiran Palu, Sulawesi.

Baca Juga:Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs Filipina Jelang Duel di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Siapa yang Lebih Unggul?

Nus adalah bagian dari Timnas Indonesia saat melawan Argentina di Jepang pada 1979. Nus menjadi salah satu pemain yang membuat repot legenda Argentina, Diego Maradona.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Bola

Terkini