Orang selalu bilang Tuhan maha baik dan agama adalah jalan kedamaian, tapi faktanya agama sering menjadi jalan kebencian, agama menjadi alasan orang untuk menindas menghukumi bahkan membunuh orang lain.
Saya ingin membagi kisah ini karena ingin lebih banyak lagi orang melihat bahwa keluarga saya dari kalangan agama tapi bisa menghadirkan agama dengan cara pandang yang menghormati manusia, apapun perbedaan tafsirnya.
Saya ingin lebih banyak orang percaya bahwa agamanya bisa menjadi jalan untuk memerdekakan diri dan memerdekakan orang lain.