SuaraBekaci.id - Kepala Bidang Pemadaman dan Penyelamatan (Disdamkarmat) Kota Bekasi, Namar Naris, mengungkap kebakaran di PT. Jati Perkasa Nusantara yang berada di Jalan Kaliabang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, bermula dari ledakan alat produksi.
Ledakan itu kemudian memunculkan api yang akhirnya menyebar ke sisi ruangan pabrik tersebut.
“Api berasal dari ledakan alat produksi. Jadi itu api menyembur kemana-mana,” ujar Namar saat dikonfirmasi, Jumat (1/11/2024) malam.
Kebakaran menghanguskan gudang, perkantoran hingga alat-alat produksi. Meski demikian, Namar belum dapat menjelaskan ledakan alat produksi itu disebabkan oleh apa.
Baca Juga: Detik-detik Mencekam Kebakaran Pabrik Bekasi, Saksi: Teman Saya Jadi Korban
“Nah ini sedang di (selidiki). Itu kan ranah polisi, nanti akan diselidiki ya oleh kepolisian ya,” ucapnya.
Kebakaran pabrik produksi pakan ternak itu terjadi sejak pukul 06.30 WIB. Sebanyak 23 unit mobil pemadam kebakaran telah dikerahkan untuk menjinakkan api, dengan total personel 120 orang.
Namun, hingga malam ini pukul 21.00 WIB, api belum berhasil dipadamkan.
“Jadi kalau untuk api sudah dilokalisir cuman memang ada masih di bagian tengah yang memang belum terpadamkan sedikit,” tuturnya.
Namar menjelaskan, proses pemadaman memakan waktu yang cukup lama karena salah satu obyek yang terbakar yakni bahan baku pakan ternak jumlahnya cukup banyak.
Baca Juga: Korban Tewas Kebakaran Pabrik di Kota Bekasi Bertambah Jadi 9 Orang
“Tadi disampaikan oleh manajemen, itu bahan pakan ternak kan ampas dari CPO minyak goreng ya. Sebenarnya kalau kata manajemen gak mudah terbakar. Karena memang karung-karungnya banyak disitu terbakar,” jelasnya.
Selain itu, sulitnya pemadaman karena tumpukan karung berisi bahan pakan ternak itu kini tertutup oleh material baja yang roboh saat kebakaran berlangsung.
“Karena bangunan ambruk tertutup oleh baja-baja seng yang ada di atas bahan pakan ternak itu, jadi agak sulit kita. Harus diurai pakai beko,” sambung Namar.
Namar pun memperkirakan pihaknya bisa segera melakukan pendinginan hingga 2 jam ke depan. Ia juga telah meminta kepada pemadam kebakaran yang bertugas untuk berjaga di lokasi hingga 1 x 24 jam ke depan.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Apple Mau Investasi Pabrik Rp 157 Miliar di Bandung Demi Bisa Jualan iPhone 16 di RI
-
Masjid di Selandia Baru Diduga Sengaja Dibakar, Apa Motifnya?
-
Belum Ada yang Teridentifikasi, RS Polri Kumpulkan Sampel Jenazah Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi
-
Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi, Saksi Ceritakan Momen Mencekam: Teman Saya Jadi Korban
-
Pabrik Minyak Goreng di Bekasi Ludes Terbakar, RS Polri Terima 12 Kantong Mayat Berisi Potongan Tubuh Korban
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
-
Anak Buah Pimpinan MPR Dikabarkan Jadi Direktur Utama Garuda Indonesia
-
Derbi Indonesia! Duel Samuel Silalahi vs Julian Oerip di UEFA Youth League
Terkini
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat
-
Debat Pilkada Bekasi: BN Holik-Faizal Dorong Kolaborasi Industri untuk Kesejahteraan Warga