SuaraBekaci.id - Calon Wali Kota Bekasi nomor urut 01, Heri Koswara, menyatakan komitmennya untuk menghadirkan layanan kesehatan mental gratis di setiap puskesmas khususnya bagi anak muda, bila terpilih dalam Pilkada Bekasi 2024.
Heri mengatakan, program itu tercetus mulanya dari keprihatinannya terhadap sejumlah kasus tragis yang melibatkan anak muda di Kota Bekasi.
Di antaranya adalah peristiwa tenggelamnya tujuh remaja di Kali Bekasi dan kasus seorang remaja yang melompat dari rooftop mal di Bekasi.
"Dalam beberapa waktu terakhir, kita dihadapkan pada persoalan anak muda yang serius. Ini sangat memprihatinkan," kata Heri, Rabu (29/10/2024).
Dengan melihat dua kasus tersebut, Heri menilai bahwa kehadiran psikolog di setiap puskesmas sangat dibutuhkan untuk memberikan pendampingan dan konsultasi terkait kesehatan mental, khususnya pada anak muda.
“Di setiap puskesmas nantinya bukan hanya ada dokter untuk kesehatan fisik, tapi juga psikolog yang siap melayani konsultasi gratis," ujarnya.
Menurutnya, kekuatan mental di kalangan anak muda perlu dibangun, agar mereka dapat menghadapi berbagai tantangan kehidupan dengan lebih kuat dan tegar.
Bersama wakilnya yakni Sholihin, Heri berharap dapat membawa perubahan positif bagi anak-anak muda di Kota Bekasi, terutama dalam bidang kesehatan mental, jika nantinya ia dapat memenangkan Pilkada 2024.
"Mentalitas anak muda perlu diperbaiki dan diperkuat agar mereka kokoh dan tangguh dalam menghadapi persoalan kehidupan sehari-hari," tutup Heri.
Baca Juga: Konsep Perpustakaan Modern di Kota Bekasi Jadi Ambisi Tri Adhianto
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Konsep Perpustakaan Modern di Kota Bekasi Jadi Ambisi Tri Adhianto
-
Dari Rumah ke Komunitas, Cerita Perempuan Berdaya di Kampung Berseri Astra
-
Inspiratif! Kampung Berseri Astra Perwira Bekasi: Dulu Horor Kini Jadi Green House
-
Momen Terakhir AM Sebelum Ditemukan Tewas di Parkiran Mal: Korban Sempat Salat Ashar
-
Suara Bergetar Ibu Pelajar yang Tewas di Mal Bekasi: Dia Ingin Banggain Keluarga
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam