SuaraBekaci.id - Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol. Dani Hamdani menyebut kebakaran yang melanda sebuah pabrik di Kawasan Pejuang, Kecamatan Medan Satria, Kota Bekasi, Jumat (01/11/2024) pagi, menelan 3 korban jiwa.
“Informasi dari pekerja ada 10 orang yang terjebak di dalam (pabrik). Saat ini petugas masih melakukan pencarian, dari 10 orang itu baru ditemukan 3 jenazah,” kata Dani kepada wartawan.
Selain korban jiwa, kebakaran juga mengakibatkan sejumlah orang luka-luka. Namun, Dani belum merinci berapa total korban luka dalam insiden tersebut.
“(Korban dievakuasi) ke RS Kramat Jati, ada korban luka ada korban meninggal,” ujarnya.
Dani menyebut, ada dua pabrik yang terlibat dalam kebakaran tersebut, satu pabrik produksi minyak dan satu lainnya produksi pakan ternak.
“Ada dua lokasi pabrik (yang terbakar),” ucap Dani.
Diberitakan sebelumnya, kebakaran ini terjadi sekitar pukul 06.00 WIB. Sebanyak 14 unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi kejadian.
"Sekitar 14 unit mobil pemadam kita terjunkan ke lokasi," lanjut Danki A Damkar Kota Bekasi, Rusmanto.
Rusmanto mengatakan, hingga saat ini pihaknya masih melakukan proses pemadaman.
Baca Juga: Tragedi Remaja Picu Heri Koswara Usung Kesehatan Mental Gratis di Bekasi
"Untuk dugaan sementara belum diketahui, kita masih fokus pemadaman," imbuhnya.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar