SuaraBekaci.id - Dua pelaku pencurian diamuk massa usai kepergok mencuri sepeda motor di Kampung Kukun RT 011 RW 06, Desa Ciantra, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi pada Rabu (16/10/2024) pukul 12.00 WIB.
Satu pelaku berinisial R (25) tewas dilokasi, sedangkan satu pelaku lainnya berinisial S (27) mengalami luka parah setelah sebelumnya berusaha membacok warga yang hendak menangkapnya.
Kapolsek Cikarang Selatan, Kompol Rudi Wiransyah Setiono menjelaskan, peristiwa bermula saat pelaku R yang merupakan eksekutor berhasil mengeluarkan motor korban yang terparkir di teras rumah.
Namun saat hendak membawa kabur motor tersebut, pelaku kepergok oleh paman korban.
"Dia (paman korban) melihat pelaku yang tidak dikenalnya mengendarai sepeda motor milik keponakannya, Kemudian reflek menendang bagian motor dengan kaki kiri si saksi ini sehingga pelaku yang membawa motor (korban) jatuh dan melarikan diri," kata Rudi, Kamis (17/10/2024).
Lebih lanjut, saat melarikan diri pelaku R meletuskan senjata api. Suara letusan yang belakangan diketahui berasal dari pistol mainan milik pelaku pun berhasil menakuti warga sekitar.
Pelaku kemudian bersembunyi di salah satu rumah warga. Namun tak berselang lama, pelaku berhasil ditemukan dan langsung menjadi bulan-bulanan warga hingga akhirnya tewas di tempat.
“Kemudian pada saat itu warga melakukan upaya untuk menangkap pelaku sehingga akhirnya pelaku yang melawan meninggal dunia di lokasi kejadian," terang Rudi.
Sementara, pelaku S yang saat itu beeperan sebagai joki sepeda motor juga melarikan diri dan bersembunyi di toilet milik warga.
Baca Juga: Pelaku Pemerkosa Wanita Paruh Baya di Bekasi Alami Nasib Seperti Ini
Namun, lagi-lagi warga berhasil menemukan persbunyian pelaku. Massa yang geram pun langsung menghajar pelaku S.
Saat dihajar massa, pelaku S sempat melakukan perlawanan dengan sebuah pisau. Akibatnya, seorang warga bernama Sumarno (47) pun mengalami luka bacok.
"Saudara S melakukan upaya kekerasan yakni dengan membacok warga tersebut di bagian tubuh dada di atas perut kemudian bagian kepala," ujar Rudi.
Di saat yang sama, polisi datang dan langsung mengamankan pelaku dari amukan massa.
Pelaku dan warga yang mengalami luka kemudian langsung dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Dan (pelaku) yang meninggal dunia kita bawa ke rumah sakit Polri Kramatjati," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Pelaku Pemerkosa Wanita Paruh Baya di Bekasi Alami Nasib Seperti Ini
-
Banyak yang S-3 Masa Kota Bekasi Gak Ada Kampus Negeri, Heri Koswara: Kita Wajib Punya!
-
Tampang Pemerkosa Wanita Paruh Baya di Bekasi, Warga Sebut Pelaku Orang Baik
-
Dear Warga Kota Bekasi! Tri Adhianto Janjikan Bangun 1000 Taman
-
Ibu-ibu di Bekasi Jadi Korban Begal Payudara, Pelaku Pakai Atribut Ojol
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi