SuaraBekaci.id - Sebuah video viral memperlihatkan oknum Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bekasi diduga melakukan pungutan liar (pungli) kepada pedagang kaki lima (PKL) yang ada di sepanjang Jalan KH. Noer Ali, Bekasi Selatan, Kota Bekasi.
Berdasarkan video yang beredar, nampak mobil patroli Satpol PP berhenti sejenak di tempat kejadian perkara (TKP).
Tak lama seorang pedagang datang menghampiri oknum Satpol PP sambil merogoh tas yang dikenakannya. Pedagang itu kemudian memberikan oknum Satpol PP sesuatu yang dikeluarkan dari tasnya.
“Wah minta setoran itu, minta setoran. Wah parah ini, Polisi Pamong Praja minta setoran,” ucap seorang pria dalam video tersebut.
Baca Juga: Identitas Kerangka Manusia Gosong di Tambun Terungkap, Korban Tinggal Tak Jauh dari TKP
SuaraBekaci.id mendatangi langsung lokasi dugaan tindakan pungli yang dilakukan oleh petugas Satpol PP Kota Bekasi, pada Jumat (6/9/2024).
Di lokasi ada tiga pedagang yang sedang menyiapkan dagangannya. Sayangnya, dari tiga pedagang yang ada tidak satu pun dari mereka yang bersedia untuk menanggapi video viral tersebut.
Warga sekitar berinisial R (36) membenarkan bahwa video viral itu terjadi di wilayahnya. Namun, dia mengaku tidak mengetahui secara pasti kapan insiden itu terjadi.
“Iya kalau dari video itu di sini, tetapi gak tahu kejadian kapan,” kata R di lokasi, Jumat (6/9/2024).
Dia mengatakan, bahwa Satpol PP memang kerap berlalu lalang di seanjang Jalan KH. Noer Ali. Namun, dia tidak mengetahui apakah ada tindakan pungli terjadi di wilayahnya.
Baca Juga: Bekasi Darurat Modus Pecah Kaca Mobil! Uang Tunai Rp390 Juta Raib
“Satpol PP sering lewat sini, tapi tak nentu waktunya. Gak tahu juga pedagang ngasih uang apa enggak,” pungkasnya.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Budi Arie Ngaku Sering Makan Tempe Hingga Bisa Jadi Menteri, Warganet Nyinyir: Kenapa Masih Menjilat Mulyono?
-
Itung-itungan Harga 9 Rumah Uya Kuya di LHKPN: Setara 10.000 Kali UMR Jakarta
-
Sosok Susilawati: Viral Nyanyikan Lagu 'Waktu Ku Kecil', Kini Alami Dugaan Penipuan Honor Kerja
-
Kekayaan Uya Kuya versi LHKPN: Viral Ngonten di Lokasi Kebakaran Los Angeles
-
Usai Viral Siswa SD di Nias Keluhkan Guru Tak Hadir Sebulan, Kini Guru Diwajibkan Tidur Dekat Sekolah
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Pratama Arhan Ditertawakan saat Lakukan Lemparan Jauh di Bangkok United
- Nagita Slavina Terancam Kena Cancel: Keharaman Babi Mengalahkan Korupsi dan Zina
- Temui Jalan Terjal, Striker Keturunan Indonesia Pilih Pulang ke Belanda
Pilihan
-
Berita Duka: Tokoh Mega Bintang Mudrick Sangidu Meninggal Dunia
-
Bisnis Lesu, Starbucks PHK Karyawan Mulai Maret 2025
-
Peringatan Dinkes Kaltim: Leptospirosis Mengintai di Genangan Hujan
-
Skandal Parkir Samarinda: Audit Inspektorat Siap Bongkar Ketidakwajaran Setoran
-
Maksimalkan MBG di Kaltim, Pengamat Ekonomi: Pangkas Uang Makan dan Gaji Pejabat!
Terkini
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan
-
Pagar Laut Misterius di Bekasi Ganggu Rezeki Nelayan, Pemprov Jabar Klaim Begini
-
Tuntut Pembunuh Suaminya Dihukum Berat, Istri Sandy Permana: Nyawa Dibayar Nyawa
-
Pelajar SMP di Bekasi Jadi Korban Penipuan Uang Palsu Lewat Facebook, Dapat Upah Rp50 Ribu