SuaraBekaci.id - Warga di Kampung Payangan RT 006/RW 006, Jatisari, Jatiasih, Kota Bekasi, digegerkan dengan penemuan sebuah granat, pada Selasa (3/9/2024) siang.
Ps. Kasi Humas Polsek Jatiasih, Aiptu Oky Rian Hendratta membenarkan kabar tersebut. Dia mengatakan benda tersebut merupakan granat asap.
“Benda tersebut adalah granat tangan jenis asap tabi,” kata Oky, Rabu (4/9/2024).
Saat ditemukan granat asap itu dalam kondisi aktif dengan waktu tunda 2-5 detik. “Panjang (granat) 130 Mm, diameter 60 mm, berat 380 G,” ujarnya.
Adapun, granat asap itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga berinsial R sekitar pukul 13.00 WIB. Saksi R saat itu hendak mencari ikan di kali sekitar tempat kejadian perkara (TKP).
“(Saksi R) menemukan toples di atas tanah, selanjutnya membuka dan melihat barang diduga granat atau sejenis bahan peledak,” jelasnya.
R kemudian memberitahukan temuan itu kepada saksi N. Keduanya kemudian kembali mengecek benda tersebut.
Setelah diyakini benda tersebut adalah granat, keduanya kemudian melaporkan penemuan tersebut ke Polsek setempat.
“Sebuah toples yang di dalamnya diduga berisi granat sejenis bahan peledak dengan bentuk seperti kaleng susu berwarna hijau dengan tulisan Gt.5sas,” pungkasnya.
Baca Juga: Keseharian Montir dan Tukang Donat Dua Terduga Teroris di Bekasi, Tetangga: Bocahnya Pendiam
Selanjutnya granat asap itu di amankan Ke Mako Detasemen Gegana sebagai alat bukti untuk proses lebih lanjut.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Keseharian Montir dan Tukang Donat Dua Terduga Teroris di Bekasi, Tetangga: Bocahnya Pendiam
-
Bertambah Satu, Densus 88 Juga Tangkap Terduga Teroris di Rawalumbu, Begini Pengakuan Ketua RT
-
Kronologi Penangkapan Teroris di Bekasi, Densus 88 Kabulkan Permintaan Orang Tua Terduga Pelaku
-
Saksi Mata Ungkap Detik-detik Penangkapan Teroris di Bekasi: Bapak-Anak Diciduk Densus
-
Breaking News! Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Bekasi: Ada 2 Lokasi Penggerebekan
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi