SuaraBekaci.id - Pembunuh wanita berinisial RM (50) yang jasadnya ditemukan dalam koper di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, telah ditangkap polisi di Palembang, Sumatera Selatan.
Kapolres Metro Bekasi, Twedi Aditya Bennyahdi mengatakan, antara pelaku berjenis kelamin laki-laki dengan korban tak memiliki hubungan keluarga.
"Tidak ada hubungan kekeluargaan, tidak ada hubungan lain-lainnya, tapi ada hubungan kerja," kata Twedi kepada wartawan, Rabu (1/5/2024).
Baca juga:
Namun, Twedi belum dapat merinci identitas dari pelaku. Dia mengatakan, pihaknya masih melakukan pendalaman terkait kasus tersebut.
"Ini (pelaku) sedang dalam proses perjalanan kembali ke Jakarta. Untuk itu setelah sampai baru kami lakukan pendalaman lagi supaya nanti kita lebih mengetahui bagaimana kronologis dan hal lainnya," jelasnya.
Sejauh ini, Twedi menyebut sekitar 7 orang saksi telah diperiksa terkait kasus dugaan pembunuhan itu.
Adapun, penangkapan terhadap pelaku dilakukan oleh tim gabungan Polda Metro Jaya, Polres Metro Bekasi, Polsek Cikarang Barat dan Polrestabes Bandung.
Baca juga:
Baca Juga: Kronologis Kecelakaan di Tol Japek KM 6, Berawal Pecah Ban Minibus: 2 Orang Jadi Korban
Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary memastikan jasad RM yang ditemukan dalam koper di semak-semak kawasan Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat dalam kondisi utuh alias tak termutilasi. Namun ditemukan beberapa luka pada bagian kepala, hidung dan bibir.
"Ditemukan luka remuk di bagian kepala sebelah kiri, hidungnya mengeluarkan darah, bibir pecah," kata Ade Ary di Polda Metro Jaya, Jakarta, Kamis (25/4/2024) lalu.
Jasad RM yang disimpan dalam koper ini pertama ditemukan warga di semak-semak saat tengah membersihkan sampah pada Kamis (25/4/2024) pagi. Warga yang curiga lantas melapor ke Polsek Cikarang Barat.
Berdasar hasil penyelidikan awal, diketahui korban berinisial RM dengan jenis kelamin perempuan asal Rancasari, Kota Bandung, Jawa Barat.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Kronologis Kecelakaan di Tol Japek KM 6, Berawal Pecah Ban Minibus: 2 Orang Jadi Korban
-
Penampakan Kecelakaan di Tol Jatibening: Mobil Terbalik dan Terbakar
-
Mayday! Ribuan Buruh Bekasi Bakal Geruduk Istana Negara dan MK: Ini Tuntutan Mereka
-
Pilkada 2024 Belum Kick Off, Jalan Arteri Kota Bekasi Dipenuhi APK Bacalon Wali Kota
-
Head to Head Tri Adhianto vs Mochtar Mohamad di Pilkada Kota Bekasi, Siapa Lebih Unggul?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi