SuaraBekaci.id - Seorang tukang parkir bernama Narto menjadi sosok yang begitu mengispirasi. Pasalnya, Narto telah berhasil pergi umrah sebanyak empat kali menggunakan uang receh dari hasil parkirnya.
Hal tersebut diungkap tetangga Narto bernama Ken (35). Ken menyebut, pria yang akrab disapa pa’de itu baru saja pulang umrah untuk yang ke empat kalinya pada bulan Ramadan 2024 ini.
“Udah 4 kali umrah, kemarin bulan puasa berangkat lagi itu yang ke 4 kali umrah,” kata Ken saat ditemui di depan Naga Tambun Bekasi, Minggu (21/4/2024).
Baca juga:
Selain bisa mengumpulkan uang untuk berangkat umrah, Narto juga berhasil mengantarkan pendidikan anaknya hingga ke tingkat perguruan tinggi. Kegigihan Narto dalam menabung dari uang receh begitu mengispirasi Ken.
“Kita salut sama dia, kalau kita dapat duit parkir habis kaya gitu doang. Kalau dia pintar, bisa ngirim ke anaknya setiap bulan (untuk biaya kuliah),” ujarnya.
Sama dengan Narto, Ken juga kesehariannya adalah tukang parkir di sekitar Naga Tambun Bekasi. Karena itu, Ken begitu hafal dengan keseharian Narto.
Ken menceritakan, Narto sehari-hari menjadi tukang parkir di putaran balik sekitar Naga Tambun Bekasi. Biasanya pukul 10.30 WIB waktunya Narto mulai menjadi juru parkir, pekerjaan itu bakal selesai pukul 18.00 WIB.
“Dia markir istirahatnya cuma salat doang jam 12 siang, nanti jam 1 naik (parkir lagi) dia, gak pernah ngeluh dia,” ucapnya.
Baca Juga: Masya Allah! Kumpulkan Uang Receh, Juru Parkir di Tambun Bisa Ibadah Umroh ke Tanah Suci
Baca juga:
Selama mengenal Narto, Ken mengatakan bahwa rekannya adalah sosok yang baik dan senang berbagi.
“Suka berbagi sama siapa aja, sama kita-kita (anak parkiran), kalau dia ada lebih duit suka berbagi sama kita, suka beliin kopi, rokok,” ujarnya.
Sepanjang mengenal Narto, Ken mengatakan bahwa dia selalu mengingatkannya untuk berbuat kebaikan.
“Pesan dari dia jangan bikin ribut, jangan bikin rese, baik-baik aja, kalau ada duit saling berbagi,” ucap Ken.
Usia yang sudah tak muda lagi membuat Ken dan rekan juru parkir lainnya menganggap Narto sudah seperti orangtua mereka.
Berita Terkait
-
Gagah-gagahan Tawuran dengan Panah, 4 Remaja di Bekasi Hilang Nyali Saat Ditangkap Polisi
-
UMK Rp5,2 Juta, Ada 7000 Pabrik, Kabupaten Bekasi Sepi Pendatang Pasca Lebaran, Kok Bisa?
-
Banjir Kiriman dari Kali Bekasi Sebabkan Siswa Mts Tambun Ujian di Rumah
-
Kerugian Kasus Penipuan Beasiswa S3 Filipina Capai Rp6 Miliar, Terduga Pelaku Siap Dipenjara
-
Kasus Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina, Terduga Pelaku Gunakan Uang Korban untuk Trading
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol