SuaraBekaci.id - Data terbaru dari Dinas Sosial (Dinsos) Karawang mencatat ada sebanyak 8700 warga penyandang disabilitas di sejumlah kecamatan. Data ini yang secara global tercatat Dinsos Kabupaten Karawang.
"Ada 8.700 penyandang disabilitas saat ini yang secara global terdata di Dinsos Kabupaten Karawang," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Sosial Karawang, Ridwan Salam.
Menurut Ridwan Salam, pihak Dinsos masih terus melakukan pembaruan data terhadap warga Karawang penyandang disabilitas.
Pendataan ini menurutnya sebagai bahan untuk pemerintah mengeluarkan kebijakan, khususnya yang berkaitan dengan masyarakat dari kalangan disabilitas.
"Kegiatan pendataan itu tidak mudah, karena cukup banyak jenis disabilitas. Jadi dalam melakukan pembaharuan data itu, kami akan menggandeng beberapa pihak yang dibekali kemampuan pengetahuan tentang disabilitas," jelasnya.
Banyaknya penyandang disabilitas di Karawang ini, Plt Bupati Karawang Aep Syaepuloh meminta pelaku usaha memberikan kesempatan penyandang disabilitas untuk bisa bekerja.
Menurut Aep, penyandang disabilitas memiliki hak yang sama untuk bisa bekerja dan hal ini juga menjadi tanggung jawab pemerintah.
Ia menyampaikan bahwa pemerintah berkewajiban memfasilitasi serta memberikan perlindungan terhadap disabilitas, sesuai dengan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2018 tentang Penyandang Disabilitas.
Untuk sementara ini, pihaknya menuntut komitmen pihak perbankan yang ada di Karawang, termasuk rumah sakit dan hotel, agar bisa menyerap tenaga kerja dari kalangan disabilitas. [Antara]
Baca Juga: Jadwal Kampanye 2024, Mahfud MD Senin Sore Dijadwalkan Akan Datang ke Bekasi Timur
Berita Terkait
-
Jadwal Kampanye 2024, Mahfud MD Senin Sore Dijadwalkan Akan Datang ke Bekasi Timur
-
Sejarah KH Noer Ali Singa Karawang-Bekasi yang Acara Haulnya Disambangi Anies Baswedan
-
Kaum Pekerja Ungkap Beratnya Punya Tempat Tinggal, Prabowo-Gibran Janjikan Rumah Murah
-
UMK Kota Bekasi 2024 Rp5.343.430, Bisa Apa dengan Uang Segitu?
-
Alun-alun Karawang yang Dibangun dengan Duit Rp17 M Ditutup Sementara, Salah Siapa?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan