SuaraBekaci.id - Warga Kota Bekasi dibuat resah dengan beredarnya video yang memperlihatkan aksi tawuran remaja di pinggir tol Cikunir, Kota Bekasi. Video tersebut viral di sejumlah laman media sosial sejak kemarin dan bikin publik resah.
Menurut Polres Metro Bekasi Kota, bahwa video yang beredar tersebut merupakan video lama. Pihak kepolisian sudah memeriksa ke lokasi kejadian.
“Sudah ke lokasi, hasil pemeriksaan di sana, tidak ada tawuran,” kata Kasubag Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing mengutip dari Bekasi24jam--jaringan Suara.com
Menurut Erna, dari pemeriksaan polisi, video tersebut merupakan peristiwa lama. Hal itu terlihat dari rumput pendek di lokasi kejadian pada rekaman video, sementara di saat polisi datang, rumput tampak lebat.
Baca Juga: Niat Tawuran, Sejumlah Pelajar Lampung Ditangkap & Motor Bodong Disita
Meski video aksi tawuran tersebut merupakan video lama, lima orang berhasil diamakan oleh anggota polres metro Bekasi Kota.
Dari hasil penyelidikan polisi lewat video yang beredar tersebut, lima remaja berhasil diamankan termasuk sebilah celurit yang diduga untuk melakukan tawuran.
Fenomena tawuran di Kota Bekasi masih jadi momok. Belakangan aksi tawuran kembali marak dan memakan korban jiwa. Aksi para gerombolan pelajar ini kini berubah jadi komplotan gangster yang makin membuat resah warga Kota Bekasi.
Sepanjang September 2022, aksi tawuran terjadi di sejumlah titik di Kota Bekasi dan mengakibatkan jatuhnya korban jiwa.
Seperti yang dialami oleh MRA. Pemuda 19 tahun ini menjadi korban tewas saat pecah tawuran yang melibatkan dua kelompok di jalan Kasuari Kayuringin Jaya, Kota Bekasi pada September 2022.
Baca Juga: Kilas Kriminal Bekasi: Penangkapan Kompolotan Begal Sadis, Aksi Remaja Pelaku Tawuran di Pondok Gede
Tawuran yang terjadi di jalan Kasuari Kayuringin Jaya ini melibatkan dua kelompok yang bernama Warte dan RMVZ. Menurut Wakapolres Metro Bekasi Kota AKBP Rama Samtama Putra, aksi tawuran saat itu terjadi sekitar pukul 23:30 WIB.
Berita Terkait
-
Baim Wong Lulusan Mana? Dikritik usai Posting Video Anak Nangis Ketemu Paula Verhoeven
-
Onty Iya Buka Suara, Klarifikasi Ucapan Arra Bocah Viral di TikTok yang Sering Mencarikannya Jodoh
-
Viral! Pantai di Iran Mendadak Berwarna Merah Darah Setelah Hujan, Apa yang Terjadi?
-
Video Viral Sholat Tarawih Tercepat di Blitar, 5 Menit Sudah Selesai: Emang Sah Yah?
-
Viral Cewek Gabut Jualan 'Skincare Keliling', Respon Masyarakat Tak Terduga
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah