SuaraBekaci.id - Tumpukan sampah tampak menutup Kali Jambe yang berlokasi di Jatimulya Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Dari video yang diunggah akun @liputancikarang, tampak sampah menumpuk di aliran kali hingga membuat air sama sekali tak tampak.
"Laporan langsung dari tim @forumkalijambe , di area Kalijambe di Aliran Kali KM17 Jatimulya Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (12/7/2022)," tulis narasi dalam unggahan video tersebut.
Sementara dari video kedua yang diunggah, tumpukan sampah juga menghambat aliran kali di bagian lain.
Aliran air di kali Jambe di Blok E Jl Toyogiri Sel No 17, Jatimulya, Kecamatan Tambun Selatan juga tampak tertutup sampah rumah tangga.
Dari unggahan @forumkalijambe, mereka jengah dengan sampah yang menumpuk di kali tersebut.
"Lagu lama kaset rusak. Stakeholders lebih senang bersusah-susah angkut sampah dengan biaya yang besar menguras energi dan waktu dari pada mencegah," tulis narasi dalam video tersebut.
Unggahan ini pun membuat geram publik di laman sosial media.
Mereka menyayangkan tumpukan sampah terlihat jelas di Kali yang lokasi tak jauh dari tol.
Baca Juga: Normalisasi Kali Jambe Tambun Selatan Terkendala Bangunan Liar
"ini baru di upstream crossing Tol yg mudah terlihat dan terpantau saja sdh terbengkalai, bagaimana yg di downstreamnya dan tdk terpantau ... komitmen stakeholder tdk berjalan sesuai perjanjian," unggah akun @con***
"Yang ngurus harusnya masyarakat...itu sampah masyrakat..gotong royong harusnya boskuh," timpal akun lainnya.
"Pasti yg disalahin pak anis," unggah akun @rif***
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang