SuaraBekaci.id - Arus mudik dari Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi menuju Karawang pada Rabu (27/4) malam alami kemacetan. Hal ini imbas dari peristiwa kecelakaan di tol Cikarang KM28.
"Kepolisian menangani kecelakaan lalu lintas yang melibatkan tiga Kendaraan bus dan satu minibus di ruas Tol Jakarta-Cikampek KM 28 Cikarang Barat," tulis akun Twitter TMC Polda Metro Jaya di Jakarta.
Peristiwa tersebut dilaporkan berlangsung sekitar pukul 23.00 WIB dan sedang dalam penanganan petugas kepolisian di bawah komando Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Pol Sambodo Purnomo di lokasi kejadian.
Dari postingan foto tampak satu unit bus yang terlibat kecelakaan dari Perusahaan Otobus (PO) Sumber Jaya bernomor polisi Z 7531 TB dengan trayek Kawali-Depok sedang dalam penanganan petugas kepolisian.
Dihubungi secara terpisah, Petugas Piket Sentral Komunikasi Jasa Marga, Hary, membenarkan peristiwa itu. Tapi belum terkonfirmasi apakah bus berpenumpang itu terjadi korban atau tidak.
"Benar sedang ada penanganan kecelakaan di KM28 Jakarta Cikampek arah Cikampek dan sekarang sudah selesai," katanya.
Akibat kejadian itu, petugas menyarankan pengguna tol untuk mengambil jalur alternatif menuju jalan arteri Kalimalang menyusuri jalur penghubung Pantura dan dapat kembali mengakses tol di KM54 Karawang Timur.
Hary mengatakan peristiwa kecelakaan dan evakuasi kendaraan memicu kemacetan dari Cikarang Barat hingga Gerbang Tol Cikarang Utama. Volume kendaraan yang cukup tinggi juga memicu simpul kemacetan lainnya di KM40 hingga menjelang Karawang Barat.
Sementara itu, Kombes Pol Sambodo yang dihubungi melalui telepon belum memberikan tanggapan terkait peristiwa itu. [ANTARA]
Baca Juga: Jadwal Lengkap Filterisasi Penerapan Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek yang Dimulai Kamis Besok
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol