SuaraBekaci.id - Hotel tempat perayaan ulang tahun seleb TikTok Juy Putri yang berada di wilayah Kota Bekasi dijatuhi sanksi denda Rp 17 juta.
Kasatpol PP Kota Bekasi, Abi Hurairah mengatakan, sanksi itu karena hotel tersebut melanggar aturan PPKM dengan menggelar ultah seleb TikTok Juy Putri.
Sanksi denda juga dikenakan kepada Juy Putri yang memiliki nama asli Julia Eka Putri Istanti, dan empat orang lainnya.
"Juy (didenda) Rp 12 juta. Andreas, Naomi, Vandika, M Nauvan masing-masing Rp 2 juta. Hotelnya Rp 17 juta. Jadi seluruhnya total Rp 37 juta," katanya saat ditemui di Kantor Kecamatan Bekasi Utara, Kamis (29/7/2021).
Abi mengatakan, pihaknya tak melakukan penyegelan terhadap hotel tempat perayaan ulang tahun seleb TikTok Juy Putri tersebut.
Namun, pihaknya akan menyegel hotel tersebut jika kembali melakukan pelanggaran PPKM Level 4.
"Kalau sudah disidang, tidak disegel ya," ungkapnya.
Sementara, Marketing Komunikasi Hotel Aston Imperial Bekasi, Oliviana Anggareni mengatakan, pihaknya mengakui kesalahan dan sudah membayar denda.
"Hari ini menghadiri persidangan secara lancar dan juga kita sudah menerima sanksi yang telah diberikan di persidangan," katanya, Kamis (29/7/2021).
Baca Juga: Seleb TikTok Juy Putri Didenda Rp 12 Juta Gelar Ultah di Hotel Bekasi Pas PPKM Darurat
Dia mengklaim, bahwa ketika perayaan hari ulang tahun Juy Putri pada saat PPKM Level 4, sudah menerapkan protokol kesehatan (prokes).
"Intinya acara ini semua sudah dalam prokes yang kita buat dan sesuai dengan prokes pemerintah. Daripada itu mungkin ada kekurangannya, kita minta maaf kepada semua pihak," jelasnya.
Sebelumnya, video seleb TikTok Juy Putri rayakan ultah di sebuah hotel saat penerapan PPKM Level 4 di Kota Bekasi, viral di media sosial.
Pengacara Seleb Tiktok Juy Putri, Gusjoy Setiawan mengatakan kliennya tidak tahu PPKM Darurat diperpanjang.
"Klien saya ini sebenarnya enggak tahu kalau diperpanjang PPKM-nya. Tahunya tanggal 20 itu terakhir PPKM Darurat," jelasnya saat ditemui di Polres Metro Bekasi Kota, Selasa (27/7/2021) malam.
Sementara itu, seleb TikTok Juy Putri yang memiliki followers lebih dari 14 juta, mengaku belum tahu jika ada perpanjangan PPKM Darurat.
Berita Terkait
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
KPK Ultimatum Nyumarno, Politisi PDIP Bekasi Didesak Bersaksi di Kasus Suap Bupati
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
KPK Buka Peluang Periksa Rieke Diah Pitaloka Terkait Kasus Ijon Proyek Bupati Bekasi
-
Resmi! Persija Jakarta Buang Satu Pemain Muda, Siapa?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee