Ditegaskan oleh Ferli, untuk para petugas baik dari bintara ataupun perwira untuk tidak membawa senjata api saat mengamankan pertandingan Arema vs Persebaya.
"Yang kedua, tolong tidak ada yang melakukan kekerasan yang sifatnya eksersif," ucap Ferli.
Menurut Ferli dalam video yang beredar itu, seperti apapun dinamika yang bakal terjadi pada laga Arema vs Persebaya, para kepolisian diminta untuk tidak melakukan kekerasan.
"Sesuaikan saja ancaman yang kita hadapi dengan kekuatan yang kita miliki." tambah Ferli.
Baca Juga:Persipura Ambil Sisi Positif Liga 2 Ditunda, Padahal Sudah Ada di Biak, Akan Ubah Program Latihan