
SuaraBekaci.id - Dua maling diamuk massa usai kepergok mencuri sepeda motor di Kampung Kukun RT 011 RW 06, Desa Ciantra, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi pada Rabu (16/10/2024) siang. Satu dari dua pelaku berinisial R (25) tewas di tempat.
Menurut keterangan warga setempat, aksi kejahatan di wilayah tersebut memang kerap terjadi.
Salah satu saksi mata, Dean (35) mengatakan, pelaku R sudah beberapa kali kepergok melakukan aksi pencurian di wilayah tersebut, namun selalu berhasil lolos dari kerumunan warga.
“Kalau yang ketahuan ya sering. Sering juga begitu ketahuan, dikejar, (pelaku) nembakin pistol ke atas,” kata Dean saat ditemui di lokasi, Jumat (19/10/2024) sore.
Baca Juga: Saksi Mata Ungkap Detik-detik Maling Motor di Cikarang Tewas Diamuk Massa
“Dulu juga pernah dia (pelaku R) beraksi di sini. Ketahuan terus kabur, terus nembakin pistol. Saya lihat sendiri kalau itu,” imbuhnya.
Berdasarkan informasi yang diterima Dean dari warga sekitar, pelaku R telah beberapa kali terekam kamera CCTV saat melakukan aksi pencurian.
"Yang meninggal ini sudah banyak yang kenal mukanya. Jadi banyak yang emosi sama dia. Sudah sering kerekam CCTV lah mukanya,” ucapnya.
Bahkan kata Dean, pagi hari sebelum R tewas dihajar massa beberapa warga juga sempat memergokinya hendak melakukan aksi pencurian.
“Terus dari yang kemarin lewat juga, ada ibu-ibu berhenti tuh lihat mukanya pelaku. ‘Nah ini kan yang tadi pagi mau nyolong di rumah saya, ketahuan terus kabur’ katanya (warga sekitar),” tutur Dean.
Baca Juga: Penampakan Lokasi Rudapaksa Sales Minuman di Cikarang, Warga: Dulu Tempat...
Diberitakan sebelumnya, peristiwa tewasnya seorang maling motor ini bermula saat aksi pelaku kepergok oleh warga sekitar.
Berita Terkait
-
Tertipu Janji Gaji Rp15 Juta: Kisah Pemuda Bekasi Jadi Marketing Judi Online di Kamboja
-
Mimpi Jadi Editor, Nyata Jadi Budak Judol: Kisah Pilu Warga Bekasi di Kamboja
-
Polisi Gerebek Rumah Mahasiswa di Bekasi, Temukan Ladang Ganja Mini
-
Curhatan KPK Ngeluh Kesulitan Usut Kasus WC Sultan di Bekasi: Tersangka Meninggal hingga Toilet Raib
-
Jeritan Nelayan Bekasi: Akses Melaut Diblokade Pagar Laut, Pembongkaran saat Itu Hanya Seremonial
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Jamaah Haji Indonesia Jadi Panutan, Disebut Paling Tertib di Dunia
-
LG Batalkan Investasi Baterai EV di Indonesia Senilai Rp130 Triliun
-
Warga Pilih Beli Emas Batangan, Penjualan Emas Perhiasan Turun di Pekanbaru
-
Harga Emas Antam Nggak Pernah Bosen Naik, Hari Ini Tembus Rp1.980.000/Gram
-
Perempuan Gratis Naik Transportasi Umum di Jakarta Hari Ini, dari LRT Hingga MRT
Terkini
-
Masih Misteri! Bau di Bekasi Bukan Berasal dari Kebocoran Gas
-
Ada Apa di Bekasi? Bau Aneh Bikin Geger, Tri Adhianto Buka Suara
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
Perang Tarif AS-China, Guru Besar Binus Bekasi: Dunia Pendidikan Harus Lebih Adaptif
-
BRI Kembali Dipercaya Urus Living Cost Haji 2025: Sediakan Riyal Miliaran Rupiah