SuaraBekaci.id - Kebakaran melanda gudang pabrik pembuatan lilin di Jalan Cempaka, Jatimulya, Kabupaten Bekasi, dilanda kebakaran pada Rabu (25/9/2024).
Komandan Pleton Dinas Pemadaman Kebakaran Kabupaten Bekasi, Salimi, mengatakan kebakaran terjadi sekitar pukul 14.30 WIB. Objek yang terbakar merupakan sebuah gudang pembuatan lilin.
“Informasi dari perusahaan tadi lilin (yang terbakar). Ini gudang (yang terbakar),” kata Salimi di lokasi.
Sudah lebih dari tiga jam petugas pemadam kebakaran berjibaku menjinakkan api. Salimi menyebut, pihaknya sampai harus memanfaatkan racun api untuk mempercepat proses pemadaman.
Racun api itu digunakan karena di dalam gudang tersebut terdapat banyak bahan kimia untuk membuat lilin.
“Jadi untuk pemadaman kita sementara menggunakan racun api atau teepol. Karena ada bahan baku lilin jadi mudah cair,” jelasnya.
Terkait ledakan yang terdengar sebelum kebakaran, Salimi membenarkan hal tersebut. Namun ia belum dapat memastikan dari mana ledakan berasal.
Dia juga belum dapat memastikan penyebab dari kebakaran tersebut. Pihaknya juga belum menerima informasi terkait ada atau tidaknya korban jiwa.
Adapun untuk menjinakkan api, pihaknya mengerahkan sebanyak 11 mobil kebakaran dan lebih dari 40 petugas Damkar.
Baca Juga: Breaking News! Si Jago Merah Porak Porandakan Pabrik Lilin di Bekasi
“Kita kerahkan dari Kabupaten 8 unit, bantuan dari Kota (Bekasi) kurang lebih 3 informasinya,” pungkasnya.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Breaking News! Si Jago Merah Porak Porandakan Pabrik Lilin di Bekasi
-
Duka Keluarga Saat Pemakaman Rizky, Sosok Yatim Piatu yang Tewas di Kali Bekasi
-
3 Paslon Pilkada Kota Bekasi Deklarasi Kampanye Damai di Depan Ribuan Simpatisan
-
Kasus Intoleran ASN Kota Bekasi Berakhir Damai, PJ Walkot: Tidak Sepenuhnya Salah Masriwati
-
Saksi Mata Ungkap Detik-detik Seorang Ibu Jatuh Tertiup Angin Kencang di Bekasi
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi