SuaraBekaci.id - Muhammad Rizky (19) menjadi salah satu korban di antara 7 jasad remaja yang ditemukan mengambang di Kali Bekasi kawasan Jatirasa, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Minggu (22/9/2024) pagi.
Kabar meninggalnya Rizky tentu membawa duka mendalam bagi orang terdekatnya. Seperti halnya yang dirasakan teman dekat korban, Riski (21) atau akrab disapa Mongkak.
Mongkak menceritakan, bahwa dirinya dengan Rizky memiliki hubungan pertemanan yang sangat dekat. Biasanya, dia memanggil Rizky dengan sapaan Babon.
Satu hari sebelum ditemukan tewas atau Jumat (20/9/2024) sekitar pukul 20.00 WIB, Mongkak mengaku sempat bertemu dengan Rizky yang sedang bersiap untuk pergi ke luar rumah.
Saat itu, Mongkak sempat diajak dengan Rizky untuk pergi ke acara pesta ulang tahun. Namun, ajakan tersebut ia tolak karena harus bekerja.
“Pokoknya dia ngajaknya kayak biasa. ‘Ayo mau ikut gak ke acara bocah (ulang tahun)‘,” kata Mongkak kepada wartawan, Senin (23/9/2024).
Sepenglihatannya, Rizky berpenampilan sangat rapih malam itu. Rizky pergi bersama tiga temannya dengan dua motor.
“Rapi banget, pakai sepatu, celana jeans, pake jaket juga,” ucapnya.
Keesokan harinya pada Sabtu (21/9/2024) sore, Mongkak yang baru saja pulang kerja kembali ke rumah Rizky untuk sekedar nongkrong.
Baca Juga: Penampakan Sajam yang Diamankan Polisi Pasca Penemuan 7 Mayat ABG di Kali Bekasi
Dia sempat menanyakan keberadaan korban kepada keluarga saat itu. Namun, keluarga mengatakan bahwa Rizky tidak ada di rumah.
"Saya pulang kerja Sabtu ke sini lagi. Sekitar jam 15.30 WIB. Oh kalau saya nanya biasanya, (kepada keluarga korban) Babon kemana gitu?, kata ayahnya 'Belum pulang'," tuturnya.
Kala itu, Mongkak justru diminta untuk keluarga korban untuk mencari tahu keberadaan Rizky. Namun teman Babon lainnya yang ia hubungi juga tak mengetahui keberadaan korban saat itu.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Penampakan Sajam yang Diamankan Polisi Pasca Penemuan 7 Mayat ABG di Kali Bekasi
-
Bakal Lawan Koalisi Gemuk, Heri-Sholihin Targetkan 60 Persen Suara di Pilkada Kota Bekasi
-
Berawal Nyari Kucing Ini Kata Saksi Penemuan 7 Mayat di Kali Bekasi
-
Komedian Sule Jadi Jubir Tim Pemenangan Dedi Mulyadi, Ini Alasannya
-
Breaking News! 7 Mayat Ditemukan di Kali Bekasi, Ini Kata RT Setempat
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar