SuaraBekaci.id - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) membuka pendaftaran penjaringan Bakal Calon Wali Kota (Bacawalkot) Bekasi.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PSI Kota Bekasi, Tanti Herawati mengatakan sejauh ini sudah ada 3 kandidat bacawalkot Bekasi yang mendaftar di PSI.
Namun, ketiga nama tersebut tak satu pun berasal dari internal PSI. Padahal sebelumnya, nama Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep sempat disebut masuk bursa pendaftaran bacawalkot Bekasi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Baca juga:
Baca Juga: Begini Respon PKB Pasca Kaesang Tidak Kembalikan Formulir Penjaringan Bacawalkot Bekasi
“Tercatat sudah ada Mochtar Mohamad dari PDIP, Gus Sholihin dari PPP, dan Nofel dari Golkar,” kata Tanti, Rabu (22/5/2024).
Bahkan sebelumnya, formulir penjaringan bacawalkot Bekasi untuk anak bungsu Presiden Joko Widodo itu sudah sempat diambilkan oleh Relawan Nasional Pro Prabowo Gibran (Pa-Gi).
Formulir pendaftaran itu diambil melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).
Kendati demikian, Tanti menyebut bahwa PSI masih akan terus membuka pendaftaran penjaringan bacawalkot Bekasi hingga 27 Juli 2024. Dengan begitu, jumlah kandidat kemungkinan masih terus bertambah
“Jangka waktu pendaftaran itu dari 27 April - 27 Juli 2024,” ucapnya.
Baca Juga: PKB Bakal Calonkan Kaesang di Pilwakot Bekasi? Begini Kata Pengamat Politik Unpad
Baca juga:
Nama Kaesang dipastikan tidak akan ikut pada Pilkada Kota Bekasi. Kabar tersebut muncul setelah Kaesang tak mengembalikan formulir penjaringan bacawalkot Bekasi ke kantor DPC Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kota Bekasi.
Ketua Desk Pilkada DPC PKB Kota Bekasi, Alit Jamaludin mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima pihaknya bahwa kabar tersebut menjadi alasan tak dikembalikannya formulir penjaringan bacawalkot Bekasi oleh Kaesang ke PKB.
“Info dari DPP partainya (PSI) beliau (Kaesang) tidak jad nyalon di Kota Bekasi,” kata Alit saat dikonfirmasi Suara.com, Selasa (14/5/2024).
Alit menjelaskan, PKB telah memberikan batas waktu hingga kemarin, Senin (13/5/2024) untuk Kaesang mengembalikan formulir penjaringan ke Kantor DPC PKB Kota Bekasi.
Namun, hingga batas waktu yang telah ditentukan adik Gibran Rakabuming Raka itu tak kunjung mengembalikan formulir penjaringan itu.
Sementara itu, Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengatakan bahwa partainya belum memutuskan apakah sang ketua umum, Kaesang Pangarep bakal maju di pemilihan kepala daerah atau Pilkada DKI Jakarta 2024 atau tidak.
"Yang saya tahu, saya bukan di DPP ya, tapi saat ini DPP belum ada putusan, apakah Mas Kaesang akan maju pilkada atau nggak. Tapi teman-teman boleh cek coba ke sekjen, ketua DPP, atau Mas Kaesang," kata Grace.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Warga Miskin di Jakarta Masih Beli Air Bersih Pakai Jeriken, RK Ungkit Nama Mantan Menteri PUPR Basuki, Kenapa?
-
Program Saat Jadi Gubernur Jabar 'Diobok-obok', Ridwan Kamil: Banyak Kerja Pasti Banyak Cerita
-
Debat Panas! Ridwan Kamil vs Pramono Anung Soal Program Rumah 4 Lantai Anies
-
Momen RK Serang Pramono Saat Debat Pilkada, Singgung Ideologi PDIP Hingga Sebut Ahok Gubernur Suka Gusur Warga
-
Tampil Berbeda di Debat Terakhir, Ridwan Kamil: Gubernur Paling Banyak Menggusur Pak Ahok
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Data Ekonomi China Dorong Rupiah Berotot di Perdagangan Senin Pagi
-
Harga Emas Antam Mulai Naik Lagi, Hari Ini Tembus Rp1.476.000/Gram
-
Marselino Ferdinan Dituduh Biang Kerok Eliano Reijnders Dicoret STY: Kalah Sama Camat...
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
Terkini
-
Janjikan Pemerintah Bersih, Heri-Sholihin: Tak Ada Transaksional Mutasi ASN
-
Kampanye Akbar Heri-Sholihin Dihadiri Puluhan Ribu Pendukung, Herkos: Paslon 01 Solid!
-
Gelar Kampanye Akbar, Heri Koswara-Sholihin Janjikan Kenaikan Honor TKK hingga BPJS Gratis
-
Orangtua Harus Tahu, Begini Cara Mengawasi Navigasi Digital Remaja di Tiktok
-
Ini Alasan Kejari Perpanjang Masa Penahanan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bekasi