SuaraBekaci.id - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) hingga saat ini belum menerima pengembalian formulir pendaftaran penjaringan bakal calon wali kota bekasi dari Kaesang Pangarep.
Diketahui, sebelumnya sejumlah relawan sempat mengambilkan formulir pendaftaran penjaringan bacawalkot Bekasi di kantor PKB untuk anak bungsu Presiden Joko Widodo itu.
“Belum (terima pengembalian formulir dari Kaesang),” kata Alit saat dikonfirmasi, Selasa (14/5/2024).
Baca juga:
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia itu dipastikan batal ikut penjaringan bacawalkot Pilkada Kota Bekasi 2024 dari PKB. Sebab, PKB memberikan batas pengembalian formulir pendaftaran tersebut terkahir kemarin, Senin (13/5/2024).
“iya kalau sampai hari (Senin) tidak mengembalikan ya sudah, beliau tidak masuk dalam penjaringan,” ujarnya.
Di sisi lain, Alit pun merespon pernyataan DPP PSI yang menyebut bahwa pengambilan formulir penjaringan di Kantor DPC PKB Kota Bekasi itu murni hanya keinginan warga bukan PSI maupun Kaesang sendiri.
Alit menghargai pernyataan PSI dan memastikan pihaknya tidak ada masalah dengan hal tersebut.
Baca juga:
Baca Juga: Kondisi Kejiwaan Ibu Pembunuh Anak Kandung di Bekasi Stabil: Terancam 15 Tahun Penjara
“Ya itu barangkali kebijakan mereka ya tidak masalah,” ucap Alit.
Sebelumnya, Relawan Nasional Pro Prabowo - Gibran (Pa-Gi) mendatangi kantor DPC PKB Kota Bekasi hari ini, Senin (6/5/2024) siang. Mereka datang mengambil formulir penjaringan bakal calon wali kota Bekasi untuk Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep.
Ketua Umum Relawan Pro Pa-Gi, Richard Efendi Siregar mengatakan, kehadirannya hari ini atas dorongan sejumlah elemen masyarakat Kota Bekasi yang memiliki keinginan agar putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) memimpin Kota Bekasi.
Pengambilan formulir hari ini kita lakukan atas keinginan dan permintaan masyarakat Kota Bekasi yang menginginkan mas Kaesang jadi Wali Kota Bekasi,” kata Richard di DPC PKB Kota Bekasi, Senin (6/5/2024).
“Kita dari berbagai elemen masyarakat, ada ormas pemuda, ada LSM, ada teman-teman media, ada relawan juga yang dulu mendukung Prabowo dan mas Gibran, dan ada juga dari tokoh masyarakat,“ imbuhnya.
Richard menyebut, bukan suatu hal yang mudah untuk menarik Kaesang maju mengikuti kontestasi Pilkada 2024 di Kota Bekasi. Sebab menurutnya, banyak dari wilayah lain yang juga menginginkan Kaesang maju menjadi Wali Kota.
Berita Terkait
-
Kondisi Kejiwaan Ibu Pembunuh Anak Kandung di Bekasi Stabil: Terancam 15 Tahun Penjara
-
PKB Bakal Calonkan Kaesang di Pilwakot Bekasi? Begini Kata Pengamat Politik Unpad
-
Kecelakaan di Tol Layang MBZ Libatkan Mobil Dinas Polda Jabar, Begini Penjelasan Polisi
-
Bukan Isapan Jempol! Kaesang Bakal Maju Pilwakot Bekasi: Relawan Ambil Formulir di PKB
-
Penampakan Truk Trailer Terguling di Jalan Ahmad Yani, Satu Mobil Sigra Gepeng
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar