SuaraBekaci.id - Eks pemain Inter Milan Radja Nainggolan berpeluang untuk debut di BRI Liga 1 pada akhir pekan ini. Pemain Belgia tersebut diprediksi akan tampil saat Bhayangkara FC menjamu Persita di Stadion Patrio Bekasi, Minggu (17/12).
Radja Nainggolan sebelumnya resmi direkrut Bhayangkara pada awal Desember 2023. Namun ia belum pernah dimainkan oleh pelatih Mario Gomez. Namun jelang laga melawan Persita, Radja Nainggolan berpeluang besar untuk dimainkan.
“Banyak persen,” kata Gomez saat ditanyai seberapa besar peluang Radja dimainkan di laga kontra Persita, pada konferensi pers pra pertandingan di Stadion Patriot Candrabagha, Bekasi, Sabtu.
Kehadiran Radja di dalam tim Bhayangkara yang sedang berjuang untuk lolos dari ancaman degradasi, diakui pemain asingnya Zulfahmi Arifin, telah turut mendongkrak rasa percaya diri para pemain.
“Persiapan sangat bagus dengan adanya Radja. Menurut saya ia memberi dampak, bahkan hanya dengan kehadirannya. Kita semua tahu kualitas-kualitasnya, menurut saya kami sekarang memiliki skuad yang sangat bagus,” jelasnya.
Sementara soal peluang anak asuhnya, Gomez berkeyakinan Bhayangkara FC bisa meraih poin saat melawan Persita.
“Menurut saya hasil-hasil imbang kami dapatkan karena kami memainkan pertandingan-pertandingan tandang, namun yang penting sekarang adalah kami harus menang, karena besok merupakan pertandingan penting,” tutur Gomez.
Selain itu, Gomez juga beranggapan banyaknya pemain baru yang didatangkan pada bursa transfer pertengahan musim, membuat banyak pemainnya harus beradaptasi.
“Kami mengganti 11 pemain untuk pemain asing dan tujuh pemain lokal baru. Maka di 11 pertama (tim inti) terdapat tujuh pemain baru, itu tidak sulit, namun kami memerlukan waktu,” tambah pelatih asal Argentina itu.
Baca Juga: FC Bekasi City Bakal Mainkan Pemain Asing Baru Saat Lawan Perserang di Stadion Patriot, Siapa Dia?
Bhayangkara saat ini menduduki dasar klasemen Liga 1 dengan raihan 12 poin dari 22 pertandingan. Mereka tertinggal 13 poin dari posisi ke-15 yang merupakan zona aman, yang saat ini dihuni oleh Persis Solo. [Antara]
Tag
Berita Terkait
-
FC Bekasi City Bakal Mainkan Pemain Asing Baru Saat Lawan Perserang di Stadion Patriot, Siapa Dia?
-
Menikmati Hidup Ala Angelo Alessio, Eks Pelatih Persija yang Masih Nganggur Sampai Sekarang
-
Kericuhan Pecah di Stadion Patriot Bekasi, Ketum Jakmania: Emosi Suporter Akibat Hasil Persija vs Persib
-
Persija vs Persib Berakhir Ricuh, 5 Orang Diduga Bobotoh Diamankan, Kapolres Bekasi: Ada Korban
-
Stadion Patriot Bekasi Memanas Pasca Hasil Imbang Persija vs Persib, Sejumlah Orang Diamankan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan