SuaraBekaci.id - Ketua umum the Jakmania, Dicky Soemarno mengucapkan permohonan maaf atas kericuhan antarsuporter yang terjadi setelah pertandingan Persija dan Persib berlangsung di Stadion Patriot Bekasi, Sabtu (2/9).
“Kita minta maaf terhadap masyarakat sepak bola secara umum bahwa terjadi beberapa hal yang membuat teman-teman di luar sana tidak nyaman. Kami juga minta maaf kepada teman-teman BoBotoh mungkin juga ada hal-hal yg tidak nyaman,” kata Dicky, saat dikonfirmasi Senin (4/9).
Dicky mengungkap, ricuh antar suporter yang terjadi disebabkan oleh hasil pertandingan Persija melawan Persib yang kurang memuaskan.
Pertandingan yang berakhir dengan skor imbang 1-1 itu akhirnya membuat suporter tak mampu membendung emosi.
“Secara psikologis teman-teman mungkin lagi bete, Persija hasilnya kurang memuaskan. Persija tidak bisa menang lawan Persib Bandung, terus mungkin di jalan juga ada gesekan sedikit segala macam terus akhirnya jadi ada beberapa kericuhan,” jelasnya.
Kendati demikian, Dicky memastikan suasana panas yang terkadi pada sesa suporter Persija Jakarta itu kini sudah kembali membaik.
“Memang ada beberapa kejadian yang melibatkan sesama teman-teman. Tapi hal itu sudah segera kita selesaikan dan sudah gak jadi persoalan lagi,” ungkapnya.
Dicky pun berharap bahwa dari peristiwa kericuhan yang terjadi beberapa waktu lalu, pihaknya bisa melakukan hal yang lebih baik ke depannya.
“Kami yakin kita bisa segera membuktikan bahwa kita bisa belajar dari kesalahan, berbuat lebih baik lagi, hal-hal seperti itu yang akan kita lakukan,” tutupnya.
Sementara itu, Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto minta kepada Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi untuk segera melakukan evaluasi secara menyeluruh.
“Saya sudah minta Kadispora (Kota Bekasi) evaluasi menyeluruh terhadap pertandingan yg diadakan oleh Persija,” kata Tri saat dikonfirmasi wartawan, Senin (4/9).
Sementara, Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Kota Bekasi, Ahmad Zarkasih mengungkap kericuhan yang terjadi usai laga Persija vs Persib membuat pihaknya memutuskan untuk tidak lagi mengizinkan pertandingan dengan tensi tinggi.
“Untuk pertandingan yang berpotensi timbul kerusuhan tidak akan diizinkan kembali, seperti Persija vs Persib, Persebaya dan Arema,” kata Zarkasih.
Kendati demikian, untuk pertandingan Persija Jakarta dengan klub lainnya yang dikategorikan aman tetap diperbolehkan main di Stadion Patriot Candrabhaga. Namun, dengan pengamanan yang lebih ketat.
“Masih (Persija tanding di Stadion Patriot), dan tentunya pengaman lebih ketat,” tutupnya.
Tag
Berita Terkait
-
Breaking News! Buntut Ricuh Persija vs Persib, Pemkot Bekasi Larang Stadion Patriot Gelar Laga Tensi Tinggi
-
Thomas Doll Merestui, 8 Pemain Persija Jakarta Siap Bela Timnas Indonesia
-
Bukan Elkan Baggott atau Rafael Struick, Media Taiwan Soroti Pemain Persija Jakarta
-
PSSI Dorong Rekonsiliasi Suporter Persija dan Persib Usai Kericuhan
-
3 Fakta Menarik Pasca Persija Imbang dengan Persib 1-1
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam