SuaraBekaci.id - Calon Presiden (Capres) nomor urut 03, Ganjar Pranowo blusukan ke Pasar Jatiasih, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (16/12/2023) siang.
Dalam kesempatan itu Ganjar menerima banyak keluhan dari para pedagang, mulai dari pedagang beras yang mengeluhkan tingginya kenaikan harga hingga pedagang baju dan tas yang bercerita susahnya bersaing dengan online shop.
Saat itu, Ganjar berhenti di salah satu toko tas dan pemilik toko tersebut mengeluhkan kondisi pasar yang sepi, sehingga barang dagangannya sulit untuk laku. Ganjar pun langsung memberikan saran atas keluhan tersebut.
“Dari sini kan tetap bisa jualan online,” kata Ganjar pada pemilik toko tas itu.
Baca Juga: Atas Dasar Ini Mochtar Mohamad Pede Ganjar-Mahfud Bakal Raih 55 Persen Suara di Kota Bekasi
Rupanya, saran yang ditawarkan Ganjar tidak cukup untuk menjawab persoalan pedagang tas itu. Wanita berjilbab warna pink itu menjawab bahwa harga jual di toko offline dengan online sangat sulit untuk disamakan.
“Harga-harga barangnya, kita lebih mahal belanjanya pak dibanding online,” jawab peragang tas itu.
“Gak bisa jual kaya harga online gak bisa, sewa ya mahal,” imbuhnya.
Mendengar keluhan tersebut, Ganjar tak lagi berkomentar banyak. Sesekali, hanya terlihat anggukan kepala dari mantan Gubernur Provinsi Jawa Tengah itu.
“Oh gitu, iya iya,” ujar Ganjar.
Sementara, saat ditemui usai blusukan di Pasar Jatiasih. Ganjar mengaku perlu mengatur terkait dengan persoalan persaingan jualan online dan offline. Agar, nantinya kedua kelompok itu tidak ada yang saling dirugikan.
“Ternyata persaingan di dunia pasar dan cara menjualnya memang berbeda-beda jadi kita mengatur sekaligus mengedukasi karena kalau orang jualan online kan bisa dari rumah ya. Kalo ini kan sewa, jadi penting untuk kita atur biar mereka bisa layaknya kayak berjualan online,” kata Ganjar dihadapkan awak media.
Ganjar Pranowo Safari di Bekasi
Ganjar pada hari ini, Sabtu (16/12) melakukan banyak aktivitas di Bekasi, Jawa Barat. Setelah senam pagi di alun-alun Kota Bekasi dan sarapan di Pasar Lama, pasangan Mahfud MD ini dijadwalkan hadir pada Turnamen Mobile Legend dan Basket Three-on-three Piala Ganjar Mahfud do GOR Basket Kota Bekasi
Ganjar kemudian akan hadir dalam silaturahmi di Pondok Pesantren KH Sirojul Munir diJ l Jati Asih, Kota Bekasi, pada pukul 12.30 WIB.
Selanjutnya pada pukul 14.25 WIB, Ganjar akan menyapa anggota koperasi dan para pedagang di Paras Keranggan, Jatisampurna, Kota Bekasi.
Sedangkan agenda terakhir Ganjar di Kota Bekasi adalah bertemu dengan Tim Pemenangan Daerah, caleg dan relawan Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi dan Cikarang di Gedung Rudang, Jatisampurna, Kota Bekasi.
Ganjar kemudian akan bertolak menuju Jakarta untuk menghadiri haul akbar Gus Dur yang dijadwalkan berlangsung pukul 20.00 WIB di Rumah Gus Dur Ciganjur di Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Ganjar sejak kemarin malam sudah berada di Bekasi. Ia sempat menemui sejumlah gen z di salah satu cafe di Pekayon, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Pantauan SuaraBekaci.id dalam pertemuan dengan sejumlah anak muda itu, Ganjar tampak mengenakan kemeja hitam lengan pendek berwarna hitam. Tampak juga ia kenakan celana panjang warna cream coklat dan jam tangan hitam.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Ujaran Kebencian Selama Pilkada Serentak Lebih Banyak Dibandingkan Saat Pilpres, Ada Faktor Kesengajaan?
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terkini
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa