SuaraBekaci.id - Rumah ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri di kawasan Villa Galaxy, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat dikabarkan digeledahan oleh petugas kepolisian, Senin (9/10).
Terkait kabar tersebut, ketua RW setempat bantah kabar itu. Ia mengatakan bahwa hari ini rumah Firli Bahuri tidak digeledahan oleh pihak manapun.
“Tidak ada penggeledahan di rumah pak Firli,” kata Ketua RW 19, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Iwan Irawan saat dikonfirmasi Senin (9/10) malam.
Saat ditanya soal penjagaan ketat di depan gerbang masuk cluster rumah Firli Bahuri, Iwan menyebut bahwa itu satu hal yang wajar.
Ia menjelaskan, di perumahan Villa Galaxy terdapat sekitar 4 cluster yang setiap gerbang masuknya dijaga oleh 3-4 satpam.
“Iya setiap hari jadi di wilayah kami wilayah cluster di jaga memang, gerbang depan (utama) dan gerbang yang masuk ke RT masing-masing,” ucapnya.
Adapun pantauan SuaraBekaci.id sejak pukul 18:00 WIB hingga 19.45 WIB, kawasan tersebut terlihat semakin dijaga ketat. Setiap orang yang ingin memasuki wilayah itu diberhentikan lebih dulu.
Awak media tidak diperkenankan berjaga di sekitar lokasi. Petugas keamanan meminta untuk media tidak berada di sekitar kawasan Villa Galaxy.
Sebelumnya, petugas keamanan di pos depan perumahan Villa Galaxy juga mengatakan bahwa tidak ada penggeledahan di rumah ketua KPK tersebut.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Begini Situasi Rumah Firli Bahuri di Bekasi, Petugas Tak Izinkan Awak Media Mendekat
“Yang kita tahu sih gak ada,” ucapnya.
Sebelumnya, Polda Metro Jaya sedang menangani laporan dugaan pemerasan yang dilakukan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap SYL saat menduduki posisi Mentan pada 2022 terkait penanganan dugaan kasus korupsi.
Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak, menjelaskan bahwa laporan terkait dugaan pemerasan ini telah diterima pada tanggal 12 Agustus 2023 melalui pengaduan masyarakat (dumas).
Nama Firli kemudian diduga sebagai pimpinan KPK yang melakukan pemerasan kepada SYL. Belakangan, Firli sempat buka suara terkait hal tersebut.
Tanpa ditanyakan wartawan, ia membantah melakuakan pemerasan pada kasus korupsi di Kementerian Pertanian.
Kontributor : Mae Harsa
Berita Terkait
-
Menghindar Ditanya Soal Kasus Pemerasan Pimpinan KPK ke Kakaknya, Adik SYL: Wallahu a'lam Bishawab
-
Anak Buah Eks Mentan Syahrul Yasin Limpo Irit Bicara Usai Diperiksa KPK 7 Jam: Nanti Urusan PH
-
BREAKING NEWS! Begini Situasi Rumah Firli Bahuri di Bekasi, Petugas Tak Izinkan Awak Media Mendekat
-
Sosok Kombes Irwan Anwar Terseret Kasus SYL, Menikah dengan Keponakan Eks Mentan
-
Ini Sosok Orang Tua Andi Tenri Natassa Istri Kombes Irwan Anwar, Ternyata Eks Napi Koruptor!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee
-
KPK Panggil Wakil Ketua dan Anggota DPRD Kabupaten Bekasi