SuaraBekaci.id - Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi memastikan kondisi Stadion Patriot Candrbhaga Bekasi dalam kondisi baik menjelang laga uji coba Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan esok hari, Rabu (30/8).
Kepala Dispora, Ahmad Zarkasih menerangkan pihak PSSI sudah meninjau secara langsung kondisi Stadion Patriot Candrabhaga.
“Pasti (stadion layak pakai) kan tim PSSI juga sudah ngecek sebelum penunjukan tempat,” kata Zarkasih kepada SuaraBekaci.id, Selasa (29/8).
Menyinggung soal kondisi lapangan yang sempat dikritik salah satu klub BRI Liga 1, Persija Jakarta, Ahmad Zarkasih menerangkan bahwa pihaknya telah melakukan penyiraman lapangan.
Sebelumnya, pelatih Persija Thomas Doll menilai rumput di lapangan Stadion Patriot terlalu keras.
Menyikapi kritik tersebut, Zarkasih menilai bahwa hal disebabkan sebelum Persija bertanding, Stadion Patrio juga dipakai oleh Bhayangkara FC.
“Keras kan sehari sebelum Persija main, ada Bhayangkara main juga,” ucapnya.
Ia pun memastikan, pihaknya telah melakukan upaya perawatan Stadion Patriot Candrabhaga secara maksimal dan siap untuk turut mensukseskan laga uji coba antara Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan.
“Insyaallah kami sebagai pengelola sudah siap sarana dan prasananya untuk mensukseskan pertandingan Internasional tersebut,” ungkapnya.
Baca Juga: Bukan Cuma Menang, Timnas Indonesia U-17 Punya Target Lain Saat Hadapi Korea Selatan
Bima Sakti Soal Laga Timnas Indonesia U-17 vs Korsel
Laga melawan Korsel U-17 menjadi salah satu rangkaian persiapan anak asuh Bima Sakti jelang Piala Dunia U-17 2023. Perhelatan Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember 2023.
Jelang melawan Korsel U-17, pasukan Bima Sakti sejak akhir pekan lalu sudah mempersiapkan semuanya secara matang.
Bima Sakti mengatakan bahwa laga melawan Korsel akan sangat bagus untuk mengasah kemampuan pemain U-17.
"Kami persiapan untuk mempersiapkan hari rabu lawan Korea Selatan. Ini pertandingan bagus buat kami, untuk mengukur lagi kualitas kami dan level kami sampai di sana," kata pelatih Bima Sakti.
"Yang pasti kami ingin yang levelnya di atas kami, yang kami tahu kan Korea Selatan salah satu finalis juga Piala Asia U-17, pas final lawan Jepang," tambah Bima Sakti.
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Cuma Menang, Timnas Indonesia U-17 Punya Target Lain Saat Hadapi Korea Selatan
-
Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan U-17
-
Bima Sakti Jadikan Partai Melawan Korea Selatan Sebagai Tes Ukur Kemampuan Timnas Indonesia U-17
-
Menuju Stadion Patriot Bekasi Tempat Laga Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan, Naik LRT hingga KRL
-
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-17 vs Korsel U-17, Live dari Stadion Patriot Bekasi
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan