SuaraBekaci.id - Kejahatan jalanan begal masih jadi momok menakutkan warga Bekasi. Kali ini begal kembali terjadi di wilayah Kampung Cigebang, Desa Cibeniing, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Peristiwa begal ini dialami oleh salah seorang warga pada Selasa (8/8) dinihari sekitar pukul 04:30 WIB. Saat itu, korban sedang keluar untuk membeli makan.
Saat akan keluar gang, korban seperti dikutip dari Bekasi24jam--jaringan Suara.com, langsung ditabrak para pelaku begal.
Pelaku begal diketahui berjumlah 6 orang dengan mengendarai 3 motor. Setelah terjatuh, pelaku langsung membacok korban.
Baca Juga: Beraksi di Gang Sempit, Pelaku Begal Payudara di Pancoran Mas Tertangkap
Akibat bacokan dari pelaku begal, korban mengalami luka di tangan kanan, nyaris terkena arteri.
Pelaku setelah itu langsung meninggalkan korban dan membawa motor korban N-Max dengan nomor polisi B 5779 FAD berwarna putih.
Sebelumnya, warga Kampung Pulo Damar Lor, JL (32) jadi korban begal di Kampung Elo Kober, Desa Sukamanah, Sukatani, Kabupaten Bekasi pada Rabu (26/7) dinihari WIB.
Korban menurut pengakuan dari tetangganya awalnya hendak membeli bubur di pasar Sukatani, Bekasi. Di tengah perjalanan, korban melihat dua orang sedang mendorong motor.
Nahas bagi korban, di area sepi itu, pelaku begal muncul dan langsung menghantam kepala korban dari belakang. Tak hanya itu, korban juga sempat ditusuk pelaku.
Baca Juga: Begal Motor Modal Senjata Mainan Ditangkap Polisi di Pinrang
"Korban berhenti, dan membantu dorong motor dengan menggunakan kaki, satu pelaku di bonceng di motor korban," kata tetangga korban seperti dilihat dari unggahan akun @liputancikarang.
Korban sempat melakukan perlawanan. Namun kedua pelaku berhasil melumpuhkan korban dan membawa kabur motor jenis Honda Beat milik JL.
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
Putri Pahlawan Kusumah Atmadja di Usia Senja: Hidup Sendiri, Tinggal di Kontrakan
-
Sendiri di Usia Senja: Kisah Putri Pahlawan Kusumah Atmadja yang Tinggal di Kontrakan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya
-
Penampakan Warung Kelontong Tempat Jualan Obat Terlarang di Bekasi
-
5 Hari Banjir Rob Rendam Desa Hurip Jaya Bekasi: 320 KK Jadi Korban
-
Kampanye Hitam di Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tempuh Jalur Hukum