SuaraBekaci.id - Utang piutang menjadi motif pembunuhan dua wanita yang tewas dengan kondisi dicor di rumah kontrakan Jalan Nusantara Raya, Harapan Jaya, Bekasi Utara, Kota Bekasi.
Rumah kontrakan yang ditempati terduga pelaku Permana (50) menjadi saksi bisu dua wanita warga Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, Heni Purwaningsih (47) dan Yusi (48) tewas mengenaskan.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari mengatakan dua orang yang menjadi korban menyambangi TKP berniat untuk menagih sejumlah uang yang dititipkan kepada terduga pelaku.
Erna menceritakan bahwa ada uang yang diduga sebagai investasi, dikumpulkan kepada Yusi lalu ditaruh terhadap Permana. Uang itu untuk dijalankan transaksi bisnis besi.
"Jadi ada juga duit dari teman sekolah menengah pertama (SMP) Yusi. Ditarik oleh Yusi untuk disimpan ke Permana. Dan Yusi ini punya beban terhadap itu," kata Erna, Rabu (08/03/2023).
Salah satu korban Heni Purwaningsih ternyata hanya berniat mengatar ke TKP untuk menangih uang teman SMP Yusi.
"Heni itu ikut di situ tidak kenal dengan si Permana. Heni itu ditempat yang tidak tepat, karena pada saat selesai ngaji, Yeni itu kasih pesan (kayanya ke suami) "aku ditemeni Heni ya ke tempat dia (Permana)", katanya.
Menurut rekaman CCTV yang diterima SuaraBekaci.id, dari timeline waktu terlihat bahwa kedua korban dan terduga pelaku sampai ke TKP pada Minggu 26 Februari 2023 Pukul 17.10 WIB.
Setelah sampai di TKP, mereka bertiga masuk ke dalam rumah kontrakan itu, akan tetapi pukul 17.37 WIB salah satu korban Heni keluar dari rumah kontrakan itu di hari yang sama.
Baca Juga: Bekasi Oh Bekasi, Dari Mutilasi, Pembunuhan Berantai hingga Mayat Dicor
Heni keluar diketahui, berjalan ke warung klontong yang tidak jauh dari TKP, dan kembali ke rumah kontrakan tersebut pukul 17.41 WIB.
Dalam rentang waktu kurang dari lima menit, diduga korban Yeni yang masih berada di TKP dibunuh oleh terduga pelaku Permana.
"Dugaan, waktu H beli kopi, korban Y dieksekusi," kata Erna.
Lanjut dari rekaman CCTV tersebut, besok harinya Senin 27 Februari 2023 pukul 08.42 WIB, terlihat aktivitas mobil material yang membawa bahan untuk mengecor korban masuk ke rumah kontrakan.
Kontributor : Danan Arya
Berita Terkait
-
Motif Dua Wanita Dicor di Bekasi Terkuak, Ada Iming-iming Uang Ratusan Juta Rupiah
-
Bekasi Oh Bekasi, Dari Mutilasi, Pembunuhan Berantai hingga Mayat Dicor
-
Update Kasus Mayat Dicor di Bekasi, Satu Korban Ditemukan dengan Kondisi Seperti Ini
-
Heboh Penemuan Dua Mayat Dicor Semen di Bekasi, Lanjutan Kasus Aki Wowon?
-
Kasus Mayat Dicor di Bekasi: Beredar CCTV Diduga Korban Masuk Rumah di Hari Nahas
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar