SuaraBekaci.id - Jelang Natal 2022 dan Libur Tahun Baru 2023, Kepolisian Resor Metropolitan Bekasi menyiagakan 1300 personel untuk mengamankan wilayah Bekasi dan sekitarnya.
Menurut Kapolres Metro Bekasi Komisaris Besar Gidion Arif Setyawan, 1300 personel itu untuk menjaga keamanan dan ketertiban dari potensi kerawanan di wilayah hukumnya.
"Total ada 1.300 personel. Gabungan dari kami, unsur TNI, Satpol PP, Dishub, Damkar dan masyarakat," kata Gidion.
Ditambahkannya Gidion, personel gabungan untuk tugas pengamanan ini diprioritaskan mengantisipasi potensi gangguan terorisme sebagai bentuk tindak lanjut atas kejadian bom bunuh diri di Mapolsek Astanaanyar beberapa waktu lalu.
Gereja dan tempat ibadah di Kabupaten Bekasi yang berlokasi di dekat jalan utama dipastikan akan dijaga ketat oleh tim gabungan ini.
"Kriteria ancaman tertinggi adalah potensi terorisme, maka kami lakukan pengamanan di gereja dan tempat ibadah yang letaknya di jalan raya dengan akses terbuka," ucapnya.
Tim gabungan dengan kode sandi Operasi Lilin Jaya 2022 ini akan bertugas sejak tanggal 23 Desember 2022 sampai dengan 2 Januari 2023. Potensi peningkatan arus lalu lintas juga menjadi fokus perhatian kepolisian.
Gidion menyatakan ada 10 titik posko pengamanan Natal dan Tahun Baru di wilayah hukum Kabupaten Bekasi antara lain Ruas Tol Jakarta-Cikampek pada area rehat Kilometer (KM) 19 arah Cikampek, KM 19 arah Jakarta, KM 33 dan area rehat KM 39.
Kemudian di Jalan Pantura di titik Pasar Tambun, Pasar Induk Cibitung, Terminal Kalijaya, SGC, Kedungwaringin (perbatasan Kabupaten Bekasi dengan Karawang), dan Kalimalang lampu merah Kota Legenda. [ANTARA]
Berita Terkait
-
Hati-Hati! Nyalakan Bunga Api di Malam Tahun Baru Harus Ada Proses Perizinan, Polisi: Nanti dari Direktorat...
-
Dishub DKI Jakarta Berlakukan Car Free Night, Kawasan Sudirman-Thamrin Bebas Kendaraan Bermotor
-
Apa Itu Operasi Lilin yang Dimulai Besok Menjelang Nataru? Polisi: Diperkirakan akan Ada 44,17 Juta Orang...
-
Tegas! Polda Jabar Bakal Sikat Preman yang Ganggu Wisatawan
-
Jelang Libur Natal, 102.836 Kendaraan Tinggalkan Jakarta Lewat Tol Cikampek
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi