SuaraBekaci.id - Salah satu tersangka kasus penembakan Brigadir J, Ferdy Sambo, resmi diberhetikan tidak dengan hormat (PTDH) dari Polri. Keputusan ini diambil setelah Sambo menjalani sidang etik pada Jumat (26/8/2022) dini hari kemarin.
Namun proses sidang oleh komisi etik kemarin tak lepas dari sorotan publik. Mulai dari detik-detik kedatangan Sambo hingga momen ketika sang mantan Kadiv Propam Polri keluar dari ruang sidang.
Pasalnya saat itu kamera turut menangkap momen seorang polisi wanita yang diduga sedang menangis.
"Viral! Polwan menangis saat Ferdy Sambo di pecat," begitulah keterangan yang tertera di video, seperti dikutip SuaraBekaci.id dari akun Instagram @sisiterangofficial, Minggu (28/8/2022).
Dalam video yang beredar, terlihat Sambo berjalan tegap meninggalkan ruangan sidang dengan diikuti seorang petugas. Di ruang sidang yang sama hadir sejumlah anggota polisi lain, termauk polwan dengan baret biru tersebut.
Kamera tampak menyorot dari sisi belakang, memperlihatkan dengan jelas gestur polwan itu ketika mengusap matanya. Hal inilah yang memicu dugaan polwan itu sedang menangis, yang kebetulan bersamaan dengan keputusan pemecatan Sambo.
"Ada momen yang mencuri perhatian saat Irjen Ferdy Sambo meninggalkan ruang sidang, Jumat (26/8) dini hari. Seorang Polwan yang turut hadir dalam sidang itu tampak mengusap matanya seperti menangis," ujar @sisiterangofficial.
Hingga artikel ini disusun, belum ada informasi mengenai siapa sosok polwan tersebut serta apakah tangisannya berkaitan dengan keputusan pemecatan Sambo.
Namun, yang pasti, sosoknya sudah terlanjur mencuri perhatian publik. Apalagi karena kasus Sambo ini juga sempat menyeret nama sesosok polwan muda, AKP Rita Yuliana.
Baca Juga: Ini Dia 5 Jenderal yang Menyepakati Pemecatan Terhadap Ferdy Sambo
Meski begitu, beberapa warganet memilih untuk menanggapi dengan kocak polwan yang diduga menangis tersebut. Termasuk menduga polwan itu menangis akibat memikirkan naiknya harga-harga bahan pokok.
"Belum bayar cicilan," celetuk warganet.
"Saya juga sedih lihat harga-harga kebutuhan yang naik, sedangkan penghasilan gak naik," ujar warganet.
"Mencoba tuk berpikir positif aja aku..." komentar warganet.
"Itu aktor termahal lho... sampe bisa akting nangis gitu..." sindir warganet.
"Mungkin lega dan bahagia terharu, sudah tidak dipimpin Sambo lagi," kata warganet lain, mengingatkan publik akan pengakuan soal ruang kerja Divisi Propam yang konon mengerikan.
Tag
Berita Terkait
-
Video Basuki Hadimuljono Bermain Drum Kawal Iwan Fals Bernyanyi Jadi Sorotan Netizen: Gak Ada Tandingannya
-
Deretan Jabatan Yang Pernah Diemban Ferdy Sambo Sebelum Jadi Tersangka Pembunuhan Brigadir J
-
Beda Usia 21 Tahun dengan Brigadir J, Peristiwa Laknat Diakui Istri Ferdy Sambo Terjadi di Magelang
-
Kocak! Ridwan Kamil Bagikan Tips Jitu Atasi Tetangga Hobi Gibah: Dapatkan Sekarang, Senin Harga Naik
-
Beredar Lagu Anak-anak Berisi Kata Kasar Soal Kematian, Warganet Resah: Mana Ada Video Klipnya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol