SuaraBekaci.id - Irjen Pol Ferdy Sambo dinonaktifkan sebagai Kadiv Propam Polri, hal ini termaktub dari Surat Telegram Rahasia (STR) nomor 1628/VIII/Kep/2022, tertanggal 4 Agustus 2022 terkait mutasi jabatan yang dikeluarkan oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
STR yang dikeluarkan oleh Listyo Sigit itu menjelaskan bahwa Ferdy Sambo dimutasi menjadi Pati Yanma di Mabes Polri.
Untuk posisi Kadiv Propam Polri kini dijabat Irjen Syahardiantono yang sebelumnya menjabat Wakabareskrim Polri.
Tidak hanya Sambo yang menjadi Pati Yanma Mabes Polri. Dalam STR itu juga ada anak buah Sambo, Brigadir Jenderal Hendra Kurniawan yang dimutasi dari Karo Paminal Div Propam Mabes Polri menjadi Pati Yanma Polri.
Lalu ada Brigjen Benny Ali SH SIK, dari Karo Provos Div Propam Polri juga dimutasi menjadi Pati Yanma Polri. Hal sama juga dialami 7 perwira menengah lainnya.
Lantas seperti apa tugas baru Sambo dan para perwira lainnya di Yanma Mabes Polri?
Pelayanan Markas Kepolisian Negara Republik Indonesia (Yanma Polri) merupakan unsur pelayanan yang bertugas menyelenggarakan fungsi pembinaan dan pelayanan umum dan urusan dalam di lingkungan Mabes Polri, khususnya menyangkut fasilitas markas.
Mengutip dari berbagai sumber, tugas menjadi Yanma Polri diantarnya ialah mengurus kebersihan hingga pintu markas. Namun tidak hanya itu, mereka yang bertugas di Yanma Polri juga memiliki fungsi lain diantaranya, pemberian bimbingan dan arahan teknis pelaksanaan pelayanan markas atau kantor kepada penyelenggara urusan dalam pada semua Satker di lingkungan kepolisian.
Mereka yang bertugas di Yanma Polri juga memiliki tugas memberikan pelayanan angkutan personel, perbaikan sarana angkuta, serta pembinaan Korps musik Polri.
Baca Juga: CCTV Rumah Ferdy Sambo Rusak, Komnas HAM Curiga
Pimpinan Yanma Polri disebut Kayanma dan untuk saat ini Kayanma Polri dipegang oleh Kombes Pol Hari Nugroho.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh