SuaraBekaci.id - Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto angkat bicara terkait fenomena yang tengah viral Citayam Fashion Week. Menurut pria yang disapa Mas Tri itu, kota Bekasi juga bisa menggelar hal serupa.
Menurut Mas Tri, remaja di Kota Bekasi bisa saja menggelar Bekasi Fashion Week. Menurutnya, pihak Pemerintah Kota (Pemkot) tinggal memberikan fasilitas jika memang bakal digelar Bekasi Fashion Week.
"Ya nanti tergantung kepada anak-anak kita ya, tapi artinya bahwa kalau toh itu ada saya kira pemerintah nanti juga akank memberikan fasilitasi," ucap Tri Adhianto, Sabtu (30/7/2022).
Soal lokasi jika digelar Bekasi Fashion Week, Mas Tri menyebut kegiatan itu bisa saja dilakukan di parkiran rooftof Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi.
"Sebetulnya kalau kita lebih mau untuk hal itu ada di rooftof Stadion, parkiran yang paling atas," tambahnya.
Sementara itu, salah satu remaja kota Bekasi, Saskia yang juga Ketua OSIS di SMAN 4 Kota Bekasi mengatakan bahwa jika digelar Bekasi Fashion Week, dirinya sangat setuju.
"Menurut saya kalau emang kita punya cukup tempat yang memang tentunya pastinya ada perizinanya. Untuk tempat itu menurut saya bisa sih untuk di terapin," ucapnya.
Ditambahkan Saskia, kemunculan fenomena Citayam Fashion Week dan jika berlanjut dengan adanya Bekasi Fashion Week, hal itu akan membantu kreativitas para remaja.
Apalagi kata Saskia, para remaja saat ini memiliki kemampuan untuk menguasai bidang sosial media yang membuat kegiatan seperti Citayam Fashion Week menjadi viral.
Baca Juga: Citayam Fashion Week Bubar ?
"Kalau bisa di bilangpun ngebantu kita ya mungkin yang belum punya cukup platform untuk adanya di bidang itu," ungkapnya.
Kontributor : Danan Arya
Tag
Berita Terkait
-
Citayam Fashion Week Bubar ?
-
Ternyata Jeje Slebew sedang Kerjakan Ini saat Kedapatan Marah-Marah di Citayam Fashion Week
-
CFW Diisukan Bubar, ABG Citayam Diduga Ngamuk hingga Lempar Traffic Cone ke Jalan
-
Kota Bekasi Kekurangan Banyak Guru di Tingkatan SD hingga SMP Mencapai 2301 Orang
-
Akhirnya Terungkap, Identitas Mayat Terlilit Lakban di Saluran Irigasi Indramayu, Ternyata Warga Bekasi
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025
-
Dua Penerjun Tewas di Pangandaran
-
Ribuan Buruh Jawa Barat 'Serbu' Jakarta: Tuntut KDM Batalkan Keputusan UMSK 2026