SuaraBekaci.id - Pelayanan Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Koat Bekasi mendapat keluhan dari warganya. Salah seorang warga mengeluhkan pelayanan staf Disdukcapil saat akan membuat KTP.
Keluhan ini disampikan warga tersebut lewat akun Instagram miliknya @nandisetiadi03. Dari narasi yang ia tuliskan, dirinya sudah datang ke Disdukcapil sejak pagi hari.
Dalam foto yang ia unggah, dirinya bahkann mendapat antrian awal, C001. Namun bukannya mendapat pelayanan, dirinya harus kecewa melihat tingkah staf Disdukcapil.
Ia menyebut dirinya sempat diselak oleh orang yang tak punya nomor antrian.
"Bela belain dateng pagi biar cepet kelar urusan KTP ampe rela nungguin operatornya kelar dandan sama catokan di meja kerjanya ga taunya malah diselak sama orang yg ga punya nomor antrian," tulis akun tersebut.
Setelah mendapat pelayanan dirinya harus mengurus beberapa kekurangan administrasi.
"Selesai revisi ttd saya disuruh urus surat kehilangan yang texpired di polres, selesai dari polres sy balik lagi ke dukcapil katanya suruh nunggu di depan,"
Warga kota Bekasi itu pun kemudian menunggu sekitar 15 menit di depan kantor Disdukscapil.
"Nunggu mereka ketawa ketiwi dan makan gorengan setelah 15 menit dipanggil katanya ga bisa cetak ktp.. saya udah 3x cuti buat urus begini tapi masih ga ada hasil, apa emang seburuk itu sistem di kota bekasi?"
Baca Juga: Pemerintah Pastikan Tol Becakayu Akan Dibangun Sampai ke Tambun, Warga: Bekasi Semakin Megah
Ia pun meminta perangkat pemerintah Kota Bekasi untuk membenahi kinerja staf Disdukcapil.
Terkait keluhan warga ini, Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto pun langsung meresponnya. Pria yang akrab disapa Mas Tri itu memohon maaf karena kinerja stafnya yang tidak memuaskan.
"Mohon maaf atas pelayanan yg dirasa kurang memuaskan, silahkan dm foto ktp lamannya, mas @nandisetiadi03 tdk ush ambil cuti nanti Senin diantar petugas, sekaligus saya mengecek kondisi di lapangan. Terimakasih," tulis akun Instagram Tri Adhianto.
Unggahan dari warga ini pun mematik sejumlah warganet untuk menyampaikan komentarnya.
"Kenapa ga di videoin bang sesi makan gorengan sama mbanya yg catokan,gemess," tulis akun @ydd***
Berita Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Gilga Sahid Pamer Momen Happy Asmara Cari Pahala, Netizen Soroti Botol di Meja: Salfok Aku!
-
Dharma Pongrekun Siap Jadi Tukang Kaos, Netizen Minta Bahas Elite Global
-
Viral Wanita Umrah Bareng Teman Pria hingga Dilamar di Depan Kabah: Netizen Langsung Meradang!
-
Jateng dan Rompi Jadi Perbincangan di X, Segini Harga Rompi Anti Peluru
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO