SuaraBekaci.id - Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming jadi sorotan publik saat menghadiri Rakornas PDI Perjuangan yang berlangsung di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Gibran jadi sorotan karena mengenakan jersey klub Liga Inggris, Manchester City. Dalam Rakornas tersebut turut hadir sejumlah kader PDI P, termasuk Ganjar Pranowo dan Bobby Nasution.
Gibran mengenakkan jersey Manchester City saat hadir di acara senam Cinta Tanah Air, yang merupakan anjuran dari sang Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.
Mengutip dari Antara, penampilan Gibran ini berbeda dengan kader PDI P lainnya seperti Ganjar ataupun Bobby Nasution.
Gubernur Jawa Tengah tampak mengenakkan kaos hitam dengan lambang banteng di dada sementara Bobby memakai jaket warna merah.
Sontak saja penampilan Gibran ini pun jadi sorotan publik di laman sosial media, Twitter.
Sejumlah akun Twitter bertanya-tanya mengapa Gibran menggunakan jersey Manchester City, tidak jersey berwarna merah.
"@gibran_tweet lho-lho, pindah jadi pendukung @ManCity to mas??" tulis akun @jok***
"@gibran_tweet ternyata sama dengan saya, Nggak Pake Merah, Gibran Malah Berbaju Manchester City di Sekolah PDIP," tambah akun lainnya @akh***
Baca Juga: Gibran Pakai Baju Manchester City dan Celana Pendek Saat Senam di Sekolah PDIP
kepala daerah dan wakil kepala daerah dari PDI Perjuangan, seperti Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka digembleng untuk bangun pagi dan melakukan Senam Indonesia Cinta Tanah Air (Sicita).
Ratusan kepala daerah itu melakukan senam Sicita, di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Jumat pagi, seperti dikutip dalam siaran persnya.
Tampak dari pantauan Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP Eriko Sotarduga.
Selain Ganjar dan Gibran yang mengikuti senam Sicita, antara lain, Wakil Gubernur Bali Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati, Wali Kota Medan Bobby Nasution, dan Wakil Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu.
Eriko menyampaikan bahwa Ketua Umum Megawati mengajarkan para kader untuk bergerak halus. Dan senam Sicita ini pun harus dijalani dengan halus.
"Seperti yang disampaikan Ibu Ketum yang ditegaskan Pak Sekjen, kita harus bergerak halus, soft campaign," kata Eriko dalam siaran persnya.
Senam Sicita ini pun dilaksanakan sebanyak tiga putaran. Eriko menerangkan angka itu menandakan bahwa PDIP akan memenangkan Pemilu tiga kali berturut-turut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan