SuaraBekaci.id - Kabar duka datang dari RFA (11) bocah penderita obesitas kelas berat yang merupakan warga Kecamatan Babelan Bekasi.
Pada Minggu (20/3) dinihari, RFA meninggal dunia. Kabar duka ini disampaikan oleh Sadiah, kakak dari RFA.
"Meninggal sekitar 04.00 WIB di RSUD Kabupaten Bekasi," ucap Sadiah (30).
RFA sebelumnya sempat di rawat inap di RSUD Cibitung sejak Kamis (17/3) untuk mendapatkan perawatan intensif penyakit yang dideritanya.
Baca Juga: Buat Para Ortu, Ini 4 Cara Atasi Masalah Obesitas Pada Anak, Nomor Dua Penting Banget
"Dibawa jadinya ke RSUD Cibitung, nunggu keputusan RS juga di situ untuk dirujuk atau engga," ucap Sadiah.
Sebelum dinyatakan meninggal dunia, RFA menurut tim dokter sempat mengalami sesak nafas.
"Sebelum meninggal, dia sempet sesak nafas," kata Sadiah
Ditambahnya, pada saat itu RFA juga terus berontak dan melawan tidak ingin mendapatkan pemasangan bantu oksigen ke dirinya, sehingga membuat tim dokter kewalahan.
"Ya dia di ruang rawat inap itu, sudah mulai sesak nafas tapi anaknya nggak mau pakai oksigen. Dokter juga kewalahan dicabut lagi dicabut lagi," kata Sadiah.
Baca Juga: Dirawat di Rumah Sakit, Rafka Adi Putra, Bocah Obesitas Berat Asal Babelan Ngamuk Minta Pulang
Setelah beberapa saat, akhirnya RFA bisa dipasangkan alat bantu Ventilator dengan tujuan ruang pernafasan stabil.
"Iya, pakai ventilator semua alat juga sudah di pasang ke dia biar nafasnya stabil tapi anaknya itu suka ngamuk," tutur Sadiah.
Menurut pihak keluarga, jenazah RFA dibawa ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Kampung Blendung yang berlokasi tidak jauh dari tempat tinggalnya sekira pukul 11.00 WIB.
"Dimakamin di TPU Kampung Blendung mas, jam 11.00," tutup Sadiah.
Kontributor : Rendy Rutama Putra
Berita Terkait
-
Putri Pahlawan Kusumah Atmadja di Usia Senja: Hidup Sendiri, Tinggal di Kontrakan
-
Sendiri di Usia Senja: Kisah Putri Pahlawan Kusumah Atmadja yang Tinggal di Kontrakan
-
Bahaya PCOS dan Obesitas saat Hamil: Bayi Berisiko Lahir dengan Berat Badan Rendah!
-
BisKita Trans Wibawamukti Siap Meluncur, Organda Bekasi Minta Rem Darurat
-
Belum Ada yang Teridentifikasi, RS Polri Kumpulkan Sampel Jenazah Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
-
Siapa Rauf Purnama, TKN Prabowo-Gibran yang Kini Jadi Komisaris Utama Antam
Terkini
-
Kecelakaan Maut di Bekasi, Ibu dan Anak Tewas Mengenaskan
-
Ketua RT Ungkap Kondisi Satu Keluarga di Bekasi yang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang
-
Kecelakaan Maut di Tol Cipularang, Begini Penjelasan Jasa Marga
-
Cerita Warga Bekasi Jadi Korban Banjir Kiriman Bogor: Air Setinggi 2 Meter
-
Korban Kebakaran Pabrik di Bekasi Dapat Santunan? Begini Penjelasan BPJS Ketenagakerjaan