SuaraBekaci.id - Exco PSSI memberi kabar terbaru soal proses naturalisasi pemain keturuna Indonesia. Lewat unggahan terbaru, Hasani mengatakan bahwa saat ini bek klub Norwegia, Viking FK, Shayne Pattynama mengajukan diri untuk bela timnas Indonesia.
"Shayne Pattynama pemain asal Belanda, sekarang bermain di klub Viking FK (Liga 1 Norwegia). Ayahnya lahir di Semarang," tulis Hasani di akun Instagram pribadinya, Selasa (22/2).
"Pattynama sudah mengirim surat pernyataan bersedia bermain untuk Timnas serta dokumen pendukung lainnya. Welcome to the board," tambah Hasani.
Siapa Shayne Pattynama dan seperti apa rekam jejaknya? Berikut 5 fakta menarik Shayne Pattynama, calon pemain timnas Indonesia
Awal Karier Sepak bola
Shane lahir di Lelystad, Belanda pada 11 Agustus 1998. Shayne Pattynama memulai kariernya di SV Lelystad ’67.
Ia lalu sempat menimba ilmu di akademi Ajax pada 2007 hingga 2010. Debutnya sebagai pemain profesional terjadi pada 2017 bersama klub Jong Utrecht.
Tersandung masalah administrasi
Saat pindah ke Viking FK pada 2021 lalu, Shayne sempat terhalang masalah izin kerja. Meski begitu pada akhirnya ia bisa bermain di klub Norwegia tersebut.
Baca Juga: Aksi Shayne Pattynama, Calon Pemain Timnas Indonesia Meniru Gol Ajaib Milik Marco Van Basten
Bahkan Manajer Viking FK, Eirik Bjorno beberapa waktu lalu sempat mengutarakan kekesalannya karena pihak otoritas kesehatan Norwegia sangat mempersulit kedatangan pemain berdarah Indonesia itu
“Saya memiliki Viking karena saya telah mendengar tentang minat mereka selama beberapa bulan terakhir. Saya berbicara dengan para pelatih dan sepertinya mereka punya rencana baik untuk saya. Itu memberi saya perasaan baik untuk klub,” ucapnya.
Penyuka Soto Mie
Shayne Pattynama dalam wawancara dengan salah satu media Norwegia, tpsbladet.dk sempat mengutarakan soal darah Indonesia yang ia miliki serta makanan favoritnya.
Shayne sempat mengaku bahwa ia adalah penyuka soto mie. Dikatakan oleh pemain berposisi sebagai bek kiri itu, bahwa banyak makanan enak dari Indonesia.
"Ya, saya memilki akar budaya dan darah Indonesia. Ada banyak makanan enak yang datang dari sana, tapi soto mie mungkin adalah salah satu favorit saya,”
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74
-
BRI dan Kemenpora Bekali Atlet SEA Games 2025 dengan Literasi Keuangan untuk Masa Depan
-
Apresiasi Prestasi Indonesia Raih Posisi Runner-Up SEA Games 2025, BRI Salurkan Bonus Atlet Nasional
-
Ini Alasan Polda Metro Jaya Tidak Tahan dr Richard Lee