SuaraBekaci.id - Pemain keturunan Indonesia, Tijjani Reijnders sukses mencetak gol di lanjutan Eredivisie melawan Heracles, Minggu (20/2). AZ pada laga itu meraih kemenangan 2-1 atas Heracles.
Satu gol kemenangan AZ dicetak oleh Tijjani Reijnders pada menit ke-25. Gol yang dicetak Tijjani terbilang cukup fantastis.
Gol ini berawal dari sepak pojok yang dilepaskan oleh Jesper Karlsson. Bola tendangan dari Karlsson membuat skrimit di depan gawang Heracles.
Bola muntah jatuh di kaki Tijjani. Dengan ketenangannya, pemain berposisi gelandang serang itu langsung lepaskan sepakan keras dari dalam kotak penalti meski dihalangi oleh tiga pemain Heracles.
Ini menjadi gol ketiga Tijjani yang dicetaknya bersama AZ di kompetisi Eredivisie musim ini.
Satu gol AZ lainnya dicetak oleh Vangelis Pavlidis pada menit ke-48, sedangkan gol Heracles ditorehkan oleh Nikolai Laursen pada menit ke-42.
Tijjani Reijnders Menolak Bela Timnas Indonesia
Sayangnya aksi dari Tijjani ini tak mungkin ia lakukan untuk timnas Indonesia. Tijjani menurut Exco PSSI, Hasani Abdulgani mengatakan belum berminat bela tim Merah Putih.
"Baru dikabarkan dari kolega di Eropah, dimana Tijjani Reijnders belum berminat bergabung Timnas." tulis Hasani Abdulgani di akun Instagram pribadinya, Jumat (18/2).
Baca Juga: Diburu Shin Tae-yong, Tijjani Reijnders Tolak Timnas Indonesia
Hasani pun berharap bahwa dalam waktu dekat Tijjani Reijnders berminat untuk membela tim Merah Putih.
Hasani juga mengabarkan bahwa saat ini pihaknya tengah menunggu respon dari pemain lain. Targetnya bakal ada 4 pemain lagi yang akan dibidik PSSI untuk dinaturalisasi.
"Semoga next time dia berminat. Sekarang kami lagi menunggu respons dari beberapa pemain lainnya yg direkomendasi oleh Coach Shin Tae yong. Semoga target untuk 4 pemain tetap tercapai," tambah Hasani.
Meski dikabarkan menolak untuk membela timnas, sejumlah warganet dari Indonesia di kolom komentar akun Instagram Tijjani berharap ia mengubah keputusannya tersebut.
"Ayo gabung timnas indo bro," tulis salah satu pengguna Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol