SuaraBekaci.id - Artis Prilly Latuconsina menunjukkan keseriusannya untuk membeli klub Persikota. Hal itu ditunjukkan dengan menemui Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah untuk meminta restu.
"Kedatangan saya ke sini, saya meminta izin kepada bapak untuk bergabung ke Persikota. Kalau boleh, kalau diizinkan,"kata Prilly di kanal Youtube miliknya, Senin (24/1).
Mendengar keinginan Prilly Latuconsina untuk bergabung ke Persikota, Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah mengaku sangat senang dan mengapresiasi keinginan artis berusia 25 tahun tersebut.
"Ya, kita ikut senang ternyata gak jauh-jauh. Putri daerah, Prilly berkontribusi untuk kota Tangerang. Jadi ini buat saya, mudah-mudahan jadi menginspirasi juga buat yang lain, buat masyarakat kota Tangerang, karena semuanya bisa memberikan kontribusi untuk kemajuan Tangerang," jawab Arief R Wismansyah.
"Apalagi Persikota saat ini tengah hot-hotnya. Alhamdullilah kemarin mereka di Liga 3 jadi juara saat di Banten. Mudah-mudahan dengan Prilly gabung nantinya menambah semangat pemain Persikota dan menambah kecintaan masyarakat kota Tangerang," ucapnya.
Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah juga berharap ke depannya dengan bergabungnya Prilly Latuconsina bersama Persikota bisa menambah kemajuan bersama.
"Jangan sampai kalah sama yang lain-lain," kata Arief R Wismansyah.
Prilly Latuconsina pun menimpali bahwa ia juga berkenginan membawa olahraga di kota Tangerang menjadi lebih maju.
"Saya juga ingin sport di Tangerang lebih maju," ucap Prilly.
Baca Juga: KPK Dalami Potongan Dana ASN Pemkot Bekasi Untuk Kebutuhan Tersangka Rahmat Effendi
Di sela-sela pembicaraan itu, Arief R Wismansyah kemudian memuji keinginan Prilly dengan istilah orang Tangerang.
"Ini membuktikkan mba Prilly ini emang orang kerja, keren jasa," ucap Arief.
"Jadi orang Manja yang keren jasa, Manja itu Mantab Jasa. Pokoknya dari Tangerang semuanya pake jasa" tambah Arief.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74