SuaraBekaci.id - Beredar viral di media sosial sebuah video rekaman seorang pembeli di salah satu pusat perbelanjaan yang merasa kesal dan kaget akan adanya aturan untuk membeli minyak goreng Rp 28.000 per 2 liter, Kamis ( 21/1/2022).
Video tersebut berlatar area kasir sebuah pusat perbelanjaan dengan seorang karyawan kasir pria berseragam warna merah muda.
Si perekam kemudian menegaskan kembali aturan yang diberlakukan pihak pusat perbelanjaan tersebut sembari merekamnya.
"Beli 2 minyak, harus belanja 50 ribu dulu kalau dapet yang 14 ribu?" tanya si perekam kepada kasir pria tersebut.
Kasir pria kemudian menjawab dengan tegas peraturan yang diberlakukan di pusat perbelanjaan tersebut.
"Iya, disertai pembelanjaan 50 ribu, " ucap kasir kepada si perekam.
Pria perekam pun sontak merasa menyayangkan aturan ini dan meminta tindak tegas.
"Ya ibu ibu bapak bapak, presiden tolong ya ini di Lottemart Cibitung, kalau menurut pak Presiden dan Menteri Perdagangan kan gak harus belanja 50 ribu dulu, di Lottemart Cibitung harus belanja dulu ni tolong di follow up, " ucap si perekam video.
Mengacu pada penetapan baru yang ditetapkan Kementerian Perdagangan ( Kemendag) bahwa harga minyak telah turun serentak menjadi Rp 14.000 per liter mulai Rabu ( 19/1/2022) kemarin tentu postingan ini menuai ragam pro dan kontra dari warganet.
Baca Juga: 4.422 Jiwa di Kabupaten Bekasi Terdampak Bencana di Awal 2022
"Pasti ada yang nakal kalau begini, " tulis akun @maul***.
"@kemendag ini gimana pak parah gak sesuai, " tambah akun @amand***.
"@divisihumaspolri mohon ditindaklanjuti, " imbuh akun @_argad***.
Warganet pun kemudian mengetag langsung ke pihak Lottemart atas peraturan ini.
"@lottemartindo bisa gini? " tanya akun @ndilc***.
"Jiah viral kan jadinya mas, mas, " timpal akun @tisna***.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi