SuaraBekaci.id - Dua pemain keturunan Indonesia, Sandy Walsh dan Mees Hilgers dijadwalkan akan turun bertanding membela klubnya masing-masing.
Mees Hilgers yang membela FC Twente besar kemungkinan akan diturunkan oleh pelatih Ron Jans saat melawan Heerenveen di De Grolsch Veste, Minggu (16/1/2022) dinihari WIB.
Hilgers terakhri diturunkan oleh Ron Jans saat Twente bermain imbang 1-1 melawan FC Utrecht pada 22 Desember 2021. Sejauh ini, penampilan pemain yang akan membela timnas Indonesia cukup apik bersama Twente.
Sepanjang musim ini, Hilgers telah dimainkan sebanyak 16 pertandingan di Eredivisie. Dari 16 laga itu, pemain berposisi bek tersebut mencetak 1 gol di laga melawan Heracles pada 5 November tahun lalu.
Sementara itu, Sandy Walsh yang membela KV Mechelen di Jupiler Pro juga memiliki kemungkinan akan dimainkan saat melawan OH Leuven pada Sabtu (15/1) pukul 22:15 WIB.
Sandy sempat absen di laga terakhir KV Mechelan saat melawan RFC Seraing pada akhir Desember lalu. Sejauh ini, Sandy telah bermain sebanyak 20 pertandingan di Liga Belgia dan mencetak 2 gol serta 5 assist.
Dua pemain ini memang jadi sorotan publik sepak bola Indonesia. Bersama Jordi Amat, para pemain ini dikabarkan tengah melengkapi dokumen untuk membela timnas Indonesia.
"Sementara dokumen Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah dikirim dari agrn di Eropa kepada PSSI (saat ini sedang diproses tim legal)," kata Exco PSSI, Hasani Abdulgani.
"Mudah-mudahan minggu depan akan ada kabar, komplet atau masih perlu tambahan," tegasnya.
Baca Juga: Jadwal Sepak Bola Malam Ini: Manchester City vs Chelsea, Persela vs Persija
Selain itu, ia juga mengabaarkan soal dokumen dua pemain keturunan lainnya, yakni Mees Hilgers dan Ragnar Oratmangoen bakal dikirim ke PSSI pada Februari mendatang.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang